Liverpool Minta Laga Pertama Musim Depan Tidak Dimainkan di Anfield

Penulis: Depe Ptr
Rabu 10 Mei 2023, 06:17 WIB
Liverpool Minta Laga Pertama Musim Depan Tidak Dimainkan di Anfield

Liverpool / via Gettyimages

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Liverpool meminta Liga Premier untuk menggelar pertandingan pertama mereka untuk musim depan tidak di Anfield, yang artinya mereka harus away di pekan pertama kompetisi musim depan.

Menurut The Mirror, Liverpool telah meminta Liga Premier untuk menggelar pertandingan liga pertama mereka musim depan, jauh dari Anfield.

Alasannya, Anfield Road Stand membutuhkan waktu tambahan untuk diselesaikan. Konstruksi senilai 80 juta poundsterling, yang akan meningkatkan kapasitas stadion hingga 7.000 kursi, yang dimulai pada September 2021, membutuhkan waktu tambahan.

Pekerjaan memakan waktu lebih lama dari biasanya, pekerjaan lanjutan akan dimulai setelah musim ini selesai. The Reds hanya memiliki satu pertandingan kandang tersisa musim ini, melawan Aston Villa pada 20 Mei.

Pekerjaan akan dimulai segera setelah laga itu selesai, termasuk melepas atap lama dan menyelesaikan konstruksi, yang dilaporkan tepat waktu dan sesuai anggaran.

Membuat kapasitas stadion menjadi 61.000, akan menjadi kabar baik bagi Liverpool dan pendukungnya. Kapasitas tambahan akan membantu tim dari segi dukungan dan finansial.

The Reds di bawah Jurgen Klopp tampil luar biasa di kandang. Bahkan selama musim ini, mereka telah mengumpulkan 43 poin dari 18 pertandingan liga di kandang. Total poin itu hanya berada di urutan kedua, di bawah Manchester City.

Jadi, The Reds akan menjalani laga pertama musim depan dengan melakoni laga tandang. Menarik untuk melihat, kandang siapa yang akan dikunjungi skuat Jurgen Klopp di laga pertama.

Artikel Tag: Liverpool, Premier League 2023, Anfield

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/liverpool-minta-laga-pertama-musim-depan-tidak-dimainkan-di-anfield
5611  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini