Atletico Madrid Sukses Taklukkan Manchester City di Korea Selatan

Penulis: Vina Enza
Senin 31 Jul 2023, 19:06 WIB
Striker Atletico Madrid

Memphis Depay merayakan golnya ke gawang Manchester City

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Spanyol: Atletico Madrid mengakhiri tur pramusim mereka di Korea Selatan dengan berkelas setelah menaklukkan juara Premier League, Manchester City dengan skor tipis 2-1 di pertandingan yang berlangsung pada Minggu (30/07) malam waktu setempat di Seoul World Cup stadium.

Atletico Madrid sukses meraih kemenangan 2-1 atas tim besutan Pep Guardiola, Manchester City pada Minggu malam waktu setempat di Korea Selatan yang sekaligus menandai berakhirnya tur pramusim mereka di negeri Gingseng tersebut.

Pertandingan sempat ditunda selama 40 menit setelah hujan lebat yang menyebabkan banjir di lapangan, dan laga sempat terancam batal namun untungnya kekhawatiran tidak terbukti dan bisa dilangsungkan seperti yang telah direncanakan sebelumnya.

Setelah laga berlangsung pasca hujan reda, kedua tim sama-sama menorehkan beberapa peluang, dan berakhir dengan imbang tanpa gol di babak pertama, namun di babak kedua tim besutan Diego Simeone akhirnya berhasil menjebol gawang City.

Memphis Depay yang diturunkan di menit ke-60 membuka gol setelah dimainkan, dan sukses menyarangkan tembakan yang melewati penjagaan kiper Stefan Ortega Moreno. Selanjutnya striker Belanda tersebut menjadi penyuplai gol kedua yang disumbangkan oleh Yannick Carrasco dengan bergaya menjebol gawang City guna menggandakan keunggulan timnya.

City mencetak gol penghibur melalui Ruben Dias di menit akhir namun Los Rojiblancos sukses mempertahankan kemenangan impresif, selanjutnya mereka akan menuju ke Meksiko untuk menghadapi Real Sociedad dan Sevilla yang akan menjadi pertandingan terakhir di pramusim mereka.

Artikel Tag: Atletico Madrid, Manchester City, Korea Selatan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/atletico-madrid-sukses-taklukkan-manchester-city-di-korea-selatan
10520  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini