Kehadiran Buah Hati Diharapkan Mampu Perbaiki Performa Buruk Pebulutangkis Malaysia Ini

Penulis: Yusuf Efendi
Rabu 31 Okt 2018, 20:00 WIB
Kehadiran Buah Hati Diharapkan Mampu Perbaiki Performa Buruk Pebulutangkis Malaysia Ini

Goh V Shem-Tan We Kiong/[Foto:Thestar]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton: Pebulutangkis Malaysia spesialis ganda putra, Tan Wee Kiong, berharap kehadiran si buah hati yang ditunggu-tunggu akan menginspirasi dia untuk mengubah performanya di musim yang buruk tahun ini.

Wee Kiong yang kini berusia 29 tahun beserta istrinya Chia Shi Leng yang menikah dua tahun lalu, saat ini tengah menantikan kehadiran anak pertama mereka pada Maret 2019 mendatang karena Shi Leng saat ini tengah mengandung empat bulan.

“Saya akan segera menjadi seorang ayah! Saya sangat gembira dan sangat menantikan untuk menyambut bayi laki-laki kami bulan Maret mendatang,” kata Wee Kiong.

Di turnamen, Wee Kiong saat ini tengah berjuang untuk mengembalikan performanya bersama Goh V Shem di sektor ganda putra yang menurun drastis pada musim ini.

"Kabar baik ini datang pada saat yang tepat ketika V Shem dan saya berharap untuk bisa membuat perubahan mulai dari China Open minggu depan," kata Wee Kiong.

“Semoga, saya bisa menerjemahkan kegembiraan ini menjadi pertunjukan yang bagus di lapangan,” ungkapnya.

Peraih medali perak Olimpiade Rio itu harus melewati Denmark dan Perancis Open dalam dua minggu terakhir setelah cedera pergelangan kaki yang diderita oleh V Shem. V Shem saat ini telah pulih dan kembali dalam latihan.

Pasangan ini akan kembali beraksi di Fuzhou China Open 2018 mulai 6-12 November dan Hong Kong Open 2018 mulai 13-18 November mendatang.

Wee Kiong mengakui bahwa dia sedikit gugup untuk menjalani peran baru sebagai orang tua.

“Saya tidak memiliki pengetahuan untuk menjadi seorang ayah. Saya dan istri saya telah melakukan banyak penelitian di Internet dan ada begitu banyak hal untuk dipelajari,” katanya.

“Saya tahu ini akan sulit tahun depan karena periode kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020 dimulai pada bulan Mei. Saya akan jauh dari rumah sebagian besar waktu untuk bisa bersaing di turnamen," tambah We Kiong.

Artikel Tag: Goh V Shem, Tan We Kiong, Fuzhou China Open 2018

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/kehadiran-si-buah-hati-diharapkan-mampu-mengubah-performa-buruk-pebulutangkis-malaysia-ini
1392  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini