Erling Haaland Bantah Ngambek Pada Pep Guardiola

Penulis: Demos Why
Minggu 05 Mei 2024, 08:12 WIB
Erling Haaland.

Erling Haaland. (Foto: James Baylis - AMA/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Striker Manchester City, Erling Haaland, membantah kabar yang menyebut ia marah dan kecewa kepada Pep Guardiola karena menarik keluar saat menghadapi Wolverhampton Wanderers.

Hasil memuaskan didapatkan oleh Manchester City pada lanjutan pertandingan pekan ke-36 Premier League. Pasalnya, saat mereka menjamu Wolverhampton Wanderers di Etihad Stadium, Sabtu (4/5) malam WIB, the Cityzens meraih kemenangan dengan skor telak 5-1. Lima gol kemenangan the Cityzens dicetak oleh Erling Haaland [4] dan Julian Alvarez. Sementara satu-satunya gol balasan Wolves dicetak oleh Hwang Hee-chan.

Terlepas dari kemenangan tersebut, ada satu momen yang menyita perhatian pada menit ke-82 saat Pep Guardiola menarik keluar Haaland yang memiliki kemungkinan untuk mencetak gol kelimanya pada pertandingan tersebut. Haaland sendiri terlihat melakukan protes kepada sang manajer atas keputusannya tersebut.

Tak berselang lama setelah laga usai, Haaland memberikan klarifikasi bahwa dirinya sama sekali tidak merasa kesal dengan keputusan sang manajer.

"Itu bukan apa-apa. Saya gembira dan Julian mencetak gol, jadi itu sangat menyenangkan," kata Haaland kepada BBC Match of the Day.

"Terima kasih kawan. Penting dan fokus pada pertandingan berikutnya."

Haaland lantas ditanya terkait keberhasilannya mencetak 201 gol di level klub sejak meninggalkan Molde.

"Ya, itu tidak buruk, itu dan seperti yang telah saya katakan berkali-kali sebelumnya, itu tidak akan mungkin terjadi tanpa semua rekan setim saya di Dortmund, di Salzburg dan [di sini], lihatlah hari ini, itu karena mereka."

Artikel Tag: Erling Haaland, Manchester City, Pep Guardiola

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/erling-haaland-bantah-ngambek-pada-pep-guardiola
498  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini