Berita Liga Champions: Abaikan Kontrak, Lloris Fokus Bawa Spurs Lolos di Liga Champions

Penulis: Ardha
Selasa 22 Nov 2016, 18:12 WIB
Berita Liga Champions: Abaikan Kontrak, Lloris Fokus Bawa Spurs Lolos di Liga Champions

Hugo Lloris (foto: empics Sport)

Ligaolahraga.com -

Liga Olahraga - Berita Liga Champions: Kiper Tottenham Hotspur, Hugo Lloris, tidak mau ambil pusing terkait belum adanya perpanjangan kontrak dengan klub asal London Utara ini. Menurutnya, membawa Spurs lolos dari fase grup Liga Champions lebih penting dari isu kontrak tersebut.

Di fase grup Liga Champions, posisi The Lilywhites saat ini tengah berada di ujung tanduk. Mereka bisa tersingkir jika tidak mampu mengalahkan klub Ligue 1 tersebut.

Spurs bertengger di posisi ketiga klasemen Grup E dengan raihan empat poin, terpaut empat angka dari pemuncak klasemen, Monaco. Kemenangan pada laga ini belum memastikan Tottenham lolos, tapi akan membuat persaingan berlangsung hingga laga akhir.

Maka dari itu, Lloris akan melupakan masalah kontrak dan mengalihkan fokusnya untuk meraih kemenangan saat bertemu AS Monaco dalam matchday kelima Liga Champions.

"Tidak ada yang perlu dikhawatikan. Ini bukan tempat yang tepat untuk membicarakan hal tersebut. Tim ini lebih penting dan laga ini juga sangat penting.

Lloris menegaskan akan terus berkomitmen bersama Spurs dan ingin membawa klub ini melaju sebaik mungkin di seluruh kompetisi yang mereka ikuti.

"Mari lihat apa yang akan terjadi ke depannya. Saya merasa berkomitmen penuh bersama Spurs dan menikmati waktu di sini. Tapi saat ini fokus saya untuk mengalahkan Monaco," tambahnya.

Lloris terikat kontrak dengan Tottenham Hotspur hingga tahun 2019 dan hingga saat ini ia belum memperpanjang kontraknya dengan tim yang bermarkas di White Hart Lane tersebut lantaran tidak ada kecocokan soal gaji.

Artikel Tag: Tottenham Hostpurs, Hugo Lloris, AS Monaco

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-champions-abaikan-kontrak-lloris-fokus-bawa-spurs-lolos-di-liga-champions
955  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini