Berita Badminton: Mulyo Handoyo, Sosok di Balik Kesuksesan Kidambi Srikanth

Penulis: Yusuf Efendi
Rabu 28 Jun 2017, 11:45 WIB
Berita Badminton: Mulyo Handoyo, Sosok di Balik Kesuksesan Kidambi Srikanth

Hasil Sentuhan Mulyo Handoyo/[Foto:BP]

Ligaolahraga.com -

LigaOlahraga - Berita Badminton: Kidambi Srikanth sukses mengejutkan dunia dengan meraih dua gelar super series secara beruntun. Namun tahukah anda bahwa ada jasa pelatih Mulyo Handoyo di balik kebangkitan tunggal putra India dalam beberapa turnamen terakhir.

Mulyo Handoyo, yang sukses mengorbitkan Taufik Hidayat menjadi salah satu tunggal putra tersukses pada saat itu dengan meraih medali emas Olimpiade Athena 2004, gelar Kejuaraan Dunia tahun 2005 serta medali emas Asian Games 2006, ditunjuk oleh Federasi Bulutangkis India (BAI) di bawah rekomendasi presiden Pullela Gopichand dan dikontrak selama tiga tahun untuk menangani tunggal putra dan tunggal putri di awal 2017 lalu.

Mulyo Handoyo mengatakan bahwa Srikanth adalah satu-satunya pemain tunggal putra India yang memiliki gaya penampilan yang paling mirip dengan mantan anak asuhnya, Taufik Hidayat. Handoyo juga percaya Srikanth yang kini berusia 24 tahun mempunyai potensi untuk terus berkembang di masa mendatang.

"Di India, pemain yang paling mirip gaya bermain dengan Taufik adalah Srikanth. Dia memiliki kemampuan serba bisa seperti Taufik," kata Handoyo.

Meskipun begitu, Handoyo juga mengungkapkan bahwa Srikanth saat ini belum memiliki kemampuan yang sama dibanding Taufik Hidayat dan perlu untuk meningkatkan mental agar lebih kuat.

"Srikanth memiliki kemampuan untuk mengalahkan siapapun di level teratas bulutangkis, namun dia harus terus bekerja lebih keras dan lebih fokus untuk mengembangkan mental juara," kata Handoyo.

Sejak kedatangan Handoyo, telah terjadi serangkaian kesuksesan bagi para pemain tunggal India, seperti PV Sindhu yang meraih gelar di Syed Modi International Grand Prix di Lucknow, dan juga gelar tunggal putri di India Open 2017.

Sementara itu Sai Praneeth telah memenangkan gelar di Singapore Open Superseries pada bulan April 2017 lalu, dan Thailand Open Grand Prix Gold pada bulan Juni. Dan sekarang, dua gelar Super Series dari Kidambi Srikanth dalam dua pekan terakhir menjadi bukti pengaruh Mulyo Handoyo atas kebangkitan sektor tunggal India.

Srikanth sangat menghargai bimbingan yang dia dapatkan dari Handoyo atas suksesnya di Indonesia Open dan juga Australia Open.

"Gelar Australia Open saya persembahkan untuk semua pihak yang mendukung saya termasuk pelatih Mulyo, Gopi Sir (pelatih nasional Pullela Gopichand), para pemain India dan staf yang berjasa di tim nasional," kata Srikanth setelah menangi Australia Open pekan lalu.

Artikel Tag: Mulyo Handoyo, kidambi srikanth, BWF

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/berita-badminton-mulyo-handoyo-sosok-di-balik-kesuksesan-kidambi-srikanth
8417  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini