Lewis Hamilton Frustasi Gagal Podium di GP Turki

Penulis: Viggo Tristan
Senin 11 Okt 2021, 06:30 WIB
Lewis Hamilton frustasi tidak bisa petik hasil positif di GP Turki.

Lewis Hamilton kesal gagal tembus tiga besar di GP Turki. (Gambar: EssentiallySports)

Ligaolahraga.com -

Berita F1 : Pebalap Mercedes AMG yaitu Lewis Hamilton merasa kecewa dengan hasil balapan di F1 GP Turki, Minggu (10/10) waktu setempat. Ia hanya bisa finish di peringkat kelima dan gagal meraup poin dengan jumlah yang banyak.

Dalam balapan tersebut, Lewis Hamilton memang harus start dari posisi 11 (karena Mercedes mengganti rancangan dalam mesin mobilnya). Ia perlahan-lahan menyalip beberapa rival di depannya hingga berada di posisi ketiga. Sayang, Mercedes menerapkan strategi yang tidak biasa sehingga membuat Hamilton gagal finish di posisi tiga besar. Kala itu, Silver Arrow baru menyuruh Hamilton mengganti ban di putaran 51. Hal ini membuatnya heran karena kondisi ban sudah botak sejak lama.

“Bannya sudah mulai botak, tetapi tidak ada yang tahu sejauh apa bisa bertahan. Tentu ada kekhawatiran mengenai usia ban. Tetapi, saya juga tidak bisa terlalu cepat pada akhir. Saya kesulitan akibat tingkat traksi yang rendah. Saya tak yakin mengapa. Saya mendadak di posisi yang tidak buruk," ucap Hamilton saat diwawancara.

"Namun, saya juga kehilangan performa. Secara sekilas, mungkin seharusnya saya tetap menggunakan bannya atau mengganti ban lebih awal. Karena jika mengganti ban dengan delapan putaran tersisa, saya tak akan punya waktu untuk menekan. Saya nyaris kehilangan empat posisi. Sedikit frustrasi, tetapi keadaannya seperti itu,” tukas tandem dari Valtteri Bottas itu.

Artikel Tag: Lewis Hamilton, f1

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/lewis-hamilton-frustasi-gagal-podium-di-gp-turki
654  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini