Puji Sergio Conceicao, Fabio Capello: Dia Bisa Bekerjasama Dengan Pemain

Penulis: Uphit Kratos
Minggu 05 Mei 2024, 12:00 WIB
Sergio Conceicao

Sergio Conceicao

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Fabio Capello memuji AC Milan yang menargetkan Sergio Conceicao sebagai calon pengganti Stefano Pioli. “Dia bisa bekerjasama dengan pemain.”

AC Milan masih dalam tahap evaluasi untuk mencari pelatih baru pasca Stefano Pioli dan Sergio Conceicao dianggap sebagai kandidat kuat, seperti yang dikonfirmasi oleh Gazzetta dello Sport pagi ini.

Sang pelatih saat ini terlihat ingin meninggalkan FC Porto, memberikan kesempatan besar bagi Rossoneri untuk segera mendapatkan tanda tangannya.

Dalam sebuah wawancara bersama La Gazzetta dello Sport, mantan pelatih Italia, Fabio Capello memberikan pendapatnya tentang pengejaran pelatih baru bagi Milan, dan pencalonan Conceicao sebagai kandidat pengganti Pioli.

"Ia [Conceicao] mengenal Serie A dari masa lalunya sebagai pesepak bola, dimana sia bermain dan menang di sini, hal ini tentu saja bisa membantunya mengatasi tekanan dari lingkungan sekitar.” ujar Capello

“Sebagai seorang pelatih, ia telah bekerja dengan sangat, sangat baik di Porto, menunjukkan perhatian taktis dan serangan yang luar biasa.”

“Timnya solid dan seimbang, kita bisa melihatnya di Liga Champions, ketika tim Italia bertemu Porto, mereka sering menderita. Namun ada satu hal lain yang saya sukai dari Conceicao, ia pelatih yang mampu bekerja sama dengan para pemain penting."

"Dia mengeluarkan kemampuan terbaik dari setiap pemain. Ia terbiasa membangun dan melakukannya dengan mentalitas pemenang. Ia melakukan hal ini dengan filosofi Porto, di mana nilai historis tercipta melalui kemenangan."

Artikel Tag: Sergio Conceicao, Fabio Capello, AC Milan, Stefano Pioli

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/puji-sergio-conceicao-fabio-capello-dia-bisa-bekerjasama-dengan-pemain
554  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini