Berita F1: Horner Yakin Red Bull Masih Bisa Saingi Mercedes dan Ferrari

Penulis: Fafa Zahir
Selasa 09 Mei 2017, 23:30 WIB
Berita F1: Horner Yakin Red Bull Masih Bisa Saingi Mercedes dan Ferrari

Christian Horner/Sportsration

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga - Berita F1: Bos Red Bull Christian Horner menyatakan timnya masih berpeluang mengejar Ferrari dan Mercedes untuk meraih gelar juara balapan Formula One (F1) 2017. Saat ini mereka memang masih terpuruk, namun dia yakin timnya akan semakin kuat.

Tim yang dimiliki perusahaan minuman energi itu akan memperkenalkan mobil spesifikasi B di Barcelona akhir pekan ini. Sejauh ini, performa mesin Renault yang mereka pakai memang masih jauh dari kata memuaskan.

Namun, Horner tetap optimistis. Dia yakin tim balapnya bakal bisa bersaing dengan dua tim yang tengah berada di puncak itu.

“Regulasi baru masih sangat prematur dan kami benar-benar akan semakin kuat,” kata Horner kepada Speed Week.

“Ferrari dan Mercedes memang lebih baik dibanding kami sejauh ini namun kami akan coba untuk terus memperbaiki kecepatan kami. Kami memiliki peluang untuk mengejar,” kata Horner.

Muncul dugaan bahwa kondisi Red Bull ini membuat pembalap mereka, Daniel Ricciardo, sangat frustrasi. Pembalap asal Australia itu bahkan diisukan bakal hengkang ke Ferrari tahun 2018 mendatang.

Saat ditanya soal ini, Horner yang juga eks pembalap ini mengatakan, “Saya tak bisa melihat perbedaan Ricciardo sekarang dan Ricciardo yang saya kenal pada tahun-tahun sebelumnya. Tentu saja dia ingin bisa bersaing tapi dia tidak mengeluh. Balapan tahun 2015 jauh lebih membuatnya frustrasi.”

“Saya yakin kami memiliki pasangan pembalap (Ricciardo dan Max Verstappen) yang paling menjanjikan dalam olahraga ini,” Horner menambahkan.

Meski Red Bull belum pernah meraih podium juara tahun ini, Horner mengaku gembira karena tim yang sebelumnya begitu dominan, Mercedes, akhirnya mendapat pesaing yang seimbang dengan meningkatnya performa Ferrari.

“Ini bagus untuk olahraga ini. Formula One punya juara baru yakni Valtteri Bottas. Kami telah melewati empat seri dan sampai saat ini orang tak ada yang bisa memprediksi siapa juaranya. Tiga juaga dalam empat grand prix. Ini mungkin akan berlanjut,” ujar Horner.

Artikel Tag: Red Bull, Christian Horner, Max Verstappen, Daniel Ricciardo, F1 Berita F1

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/berita-f1-horner-yakin-red-bull-masih-bisa-saingi-mercedes-dan-ferrari
1290  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini