Moncer di Tes Pramusim, Mir Yakin Bisa Bersinar di Musim 2020

Penulis: Viggo Tristan
Sabtu 14 Mar 2020, 11:22 WIB
Moncer di Tes Pramusim, Mir Yakin Bisa Bersinar di Musim 2020

Joan Mir yakin menunjukkan performa yang lebih baik di musim 2020.

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP : Pebalap tim Suzuki Ecstar yaitu Joan Mir mempunyai rasa percaya diri yang begitu tinggi menjelang musim 2020 mendatang. Mir yakin bisa menunjukkan performa yang lebih bersinar karena motornya sendiri juga bertambah kompetitif.

Hal tersebut dirasakan Mir sendiri pada saat menjalani tes pramusim di Sepang dan Losail. Performa motor baru Suzuki sudah jauh lebih kencang dan memenuhi ekspetasinya pada jeda antar musim. Dengan modal berharga yang didapatinya itu, Mir jelas menjadi lebih percaya diri untuk meraih hasil yang lebih bagus pula di balapan yang sesungguhnya nanti.

“Kami sudah benar-benar mendekati (catatan waktu) para pembalap top dan kami juga berhasil memperlihatkan kecepatan yang amat kuat,” ucap Mir saat diwawancara oleh media setempat.

“ Tentu, pada saat balapan berlangsung, ceritanya akan berbeda. Tetapi intinya, tim ini sudah melakukan pekerjaan yang luar biasa, jadi lihat apa yang akan terjadi nantinya,” tandas rekan setim dari Alex Rins ini.

Mir sendiri harus menunggu setidaknya sekitar dua bulan lebih lama untuk bisa memulai jalannya kompetisi di musim 2020. Empat seri awal MotoGP 2020 terpaksa dibatalkan karena penyebaran Virus Corona yang semakin menjadi-jadi. Dengan waktu luang yang begitu panjang tersebut, Mir harus bisa memanfaatkannya dengan baik untuk semakin memahami motor. Sehingga ketika sudah waktunya menjalani balapan perdana nanti, harapan Mir dapat benar-benar terealisasi.

Artikel Tag: motogp 2020, Suzuki Ecstar, joan mir

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/moncer-di-tes-pramusim-mir-yakin-bisa-bersinar-di-musim-2020
1909  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini