Joan Mir dan Alex Rins Tampil Fantastis, Bos Suzuki Bangga Bukan Main

Penulis: Abdi Ardiansyah
Selasa 29 Sep 2020, 13:05 WIB
Joan Mir dan Alex Rins

Joan Mir dan Alex Rins meraih podium di MotoGP Catalunya 2020

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP: Manajer Teknis Tim Suzuki Ecstar, Ken Kawauchi, mengaku sangat bahagia melihat performa fantastis kedua ridernya, Joan Mir dan Alex Rins, yang berbuah podium ganda bagi Suzuki di MotoGP Catalunya.

Joan Mir dan Alex Rins sukses menorehkan hasil luar biasa ketika menjalani balapan di MotoGP Catalunya 2020. Keduanya sama-sama berhasil menyabet podium dengan finis di posisi kedua dan ketiga.

Raihan ini terbilang fantastis lantaran para rider Suzuki sejatinya kurang diunggulkan untuk bisa memetik hasil positif dalam balapan di MotoGP Catalunya. Apalagi Mir mengawali balapan dari urutan kedelapan, sementara Rins harus memulai balapan dari posisi ke-13.

Kendati sempat berkutat di papan tengah, duo Suzuki itu tampil trengginas dengan menaklukkan para rider di barisan depan. Ia bahkan nyaris mengejar Fabio Quartararo yang memenangkan balapan kali ini.

Mir dan Rins pun berhasil membuktikan betapa hebatnya kecepatan motor Suzuki yakni GSX-RR.

Bagi Mir, podium di MotoGP Catalunya 2020 membuat dirinya berhasil mencetak hattrick podium dalam tiga balapan teranyar. Sementara bagi Rins, ini adalah podium pertamanya di musim ini sejak terakhir kali ia berhasil memenangkan balapan di MotoGP Inggris 2019.

Keberhasilan Rins dan Mir mempersembahkan podium ganda ini mendapat sanjungan dari sang manajer teknis Suzuki, Kawauchi. Ia mengaku sangat gembira dengan performa luar biasa yang ditunjukkan para pebalapnya.

“Itu merupakan balapan yang luar biasa hari ini. Joan telah bekerja dengan sangat baik dalam beberapa minggu terakhir dan saya sangat terkesan dan senang dengan penampilannya,” ujar Kawauchi sebagaimana disadur dari laman resmi Tim Suzuki.

 “Selain itu, Alex juga melakukan pekerjaan luar biasa dalam balapan kali ini. Ia memulai balapan dari urutan ke-13 di grid, dan berhasil finis di posisi ketiga. Podium ini sangat penting baginya,” tandasnya.

“Saya merasa benar-benar sangat senang melihat kedua pembalap kami berkendara dengan sangat baik dan memberikan hasil yang luar biasa ini kepada kami. Terima kasih untuk semua orang atas pekerjaan dan dukungan mereka,” pungkas pria asal Jepang tersebut.

Artikel Tag: joan mir, Alex Rins, Suzuki

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/joan-mir-dan-alex-rins-tampil-fantastis-bos-suzuki-bangga-bukan-main
4830  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini