Duh! Timnas Indonesia Kembali Tak Berkutik Kala Menghadapi Korsel U-19

Penulis: Dayat Huri
Rabu 30 Mar 2022, 07:00 WIB
Skuat timnas Indonesia U-19 di Korsel

Skuat timnas Indonesia U-19 di Korsel/foto dok pssi

Ligaolahraga.com -

Berita Timna Indonesia: Timnas Indonesia U-19 kembali tak berkutik kala menghadapi Korea Selatan U-19 pada pertandingan uji coba, Selasa (29/3) sore WIB. Pada pertandindingan yang berlangsung di DGB Daegu Bank Park, Daegu tersebut, Garuda Nusantara takluk dengan skor 1-5.

Itu jadi kekalahan kedua timnas Indonesia U-19 dari Korea Selatan U-19. Sebelumnya, Ronaldo Kwateh dan kawan-kawan takluk dengan skor telak 0-7 di uji coba pertama, Jumat (25/3) lalu.

Pada pertemuan kedua itu, Garuda Nusantara sebenarnya sempat mampu mengimbangi permainan cepat yang coba diperagakan Korsel U-19 di awal babak pertama.

Namun pada menit ke-9', tim lawan berhasil membuka keungguklan melalui Jung Jong-hun yang memanfaatkan umpan matang rekannya, Lee Seung-won dari sisi kiri. 0-1 timnas Indonesia U-19 tertinggal.

Empat menit berselang, Korsel U-19 berhasil menggandakan keungulan.

Bola umpan silang yang ditepis Erlangga justru menuju ke Kang Seong-jin. Ia melepas sepakan keras dari sudut sempit yang menggetarkan jala Indonesia.

Dua gol cepat membuayarkan konsentrasi Ronaldo Kwateh dan kawan-kawan. Alhasil, menit ke-17', Korsel U-19 berhasil mencetal gol ketiga melalui Jung Jong-hun.

Shin Tae-yong pun menyikapi tiga gol lawan itu dengan melakukan sejumlah pergantian. Ia mengganti Erlangga dengan Cahya Supriadi di bawah mistar. Lalu masuk Mikhael Tata, Marselino Ferdinan, dan Ferdiansyah menggantikan Alex Kamuru, Frezy Al Hudafi, Arsa Ahmad.

Masuknya muka-muka baru membuat permainan timnas Indonesia U-19 sedikit lebih baik. Puncaknya, Garuda Nusantara mampu mencetak gol melalui sundulan Marselino Ferdinan. Gelandang Persebaya Surabaya Surabaya itu memanfaatkan umpan Ferdiansyah. Sundulan Marselino Ferdinan bersarang ke pojok kanan gawang lawan, skor 1-3 masih untuk keunggulan Korsel U-19 menutup 45 menit pertama.

Keluar dari kamar ganti, Korsel U-19 kembali tampil dominan. Puncaknya, pelanggaran Marcel Januar terhadap Choi Seong-min di tepi kotak penalti. Choi mengeksekusi sendiri penalti ini. Sepakan panenkannya sempat membentur mistar sebelum masuk ke gawang Indonesia.

Marcel kembali melakukan kesalahan serupa pada menit ke-88'. Kali ini, ia menebas kaki Lee Seung-won. Ekseskusi Lee ke sisi kanan mengecoh Cahya Supriadi. Timnas Indonesia U-19 haru kembali mengakui keungulan Korsel U-19 dengan skor 1-5.

Artikel Tag: timnas Indonesia u-19, korsel u-19, marselino ferdinan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/duh-timnas-indonesia-kembali-tak-berkutik-kala-menghadapi-korsel-u-19
1262  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini