Jelang Olimpiade Tokyo 2020, Anthony Ginting: Terima Kasih, Kumamoto!

Penulis: Yusuf Efendi
Selasa 20 Jul 2021, 14:00 WIB
Jelang Olimpiade Tokyo 2020: Anthony Ginting: Terima Kasih, Kumamoto!

Anthony Ginting/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Anthony Ginting salah satu dari 15 pemain tim nasional Indonesia yang ikut dalam training camp di Perfektur Kumamoto Jepang yang cukup berkesan selama satu pekan terakhir sebelum berangkat ke Tokyo.

Anthony Ginting mempunyai kesan mendalam tentang bagaimana pelayanan dan juga fasilitas yang disediakan oleh tuan rumah selama training camp yang sangat bermanfaat untuk adaptasi para pemain sebelum masuk ke kejuaraan empat tahunan.

"Saya berterima kasih dan sangat mengapresiasi untuk semua yang terlibat dalam persiapan di Kumamoto," ujar Ginting.

"Karena semuanya dipersiapkan dengan sangat baik. Mulai dari tempat istirahat, makanan, sarana latihan, dan juga protokol-protokol kesehatan yang ada. Cukup menyenangkan bisa latihan di sini. Suasana baru membuat kami semakin termotivasi," lanjutnya.

Anthony diharapkan dapat menunjukan kemampuan terbaiknya bersama Jonatan Christie untuk membawa pulang medali emas tunggal putra yang terakhir kali dimenangkan oleh legenda Indonesia, Taufik Hidayat di Olimpiade Athena 2004.

Diunggulkan ditempat kelima, Ginting akan bersua di babak penyisihan Grup J menghadapi pemain asal Hungaria, Gergely Krausz serta tunggal putra asal Rusia, Sergey Sirant.

Meski jauh lebih diunggulkan atas lawan-lawannya ke babak knock out karena hanya satu pemain yang akan lolos, Anthony Ginting tak mau jemawa dan akan fokus menghadapi penyisihan grup karena apapun bisa terjadi di ajang kejuaraan sekelas Olimpiade.

"Saya belum memikirkan 16 besar, waspada satu-satu saja dulu lawan di grup. Ini Olimpiade, semua bisa terjadi. Jangankan Olimpiade, di turnamen biasa pun sering terjadi pemain yang peringkatnya lebih rendah bisa mengalahkan unggulan," sahut Ginting.

Artikel Tag: Anthony Sinisuka Ginting, PBSI, olimpiade tokyo 2020, Indonesia

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/jelang-olimpiade-tokyo-2020-anthony-ginting-terima-kasih-kumamoto
1760  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini