Tottenham Optimis Dapat Atasi Tekanan Kontra PSV

Penulis: Vina Enza
Rabu 24 Okt 2018, 15:05 WIB
Tottenham Optimis Dapat Atasi Tekanan Kontra PSV

Eric Dier saat konfrensi pers jelang laga Tottenham vs Spurs (foto: twitter)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Champions: Tottenham akan melanjutkan perjuangan mereka di Liga Champions dengan menghadapi tuan rumah PSV Eindhoven yang akan berlangsung Rabu (24/10) malam waktu setempat. Spurs berada dalam tekanan usai tanpa poin di dua laga sebelumnya. Namun mereka optimis dapat mengatasi segala tekanan yang ada di laga tersebut.

Tottenham akan melakoni laga yang bisa dibilang penentuan langkah mereka selanjutnya di Liga Champions, bekal dua kekalahan di laga sebelumnya kontra Inter dan Barcelona membuat laga ketiga ini menjadi menentukan meski memang tidak serta merta Spurs akan tersingkir dari kompetisi akan tetapi sejak format UCL berganti di 2003-04, tidak ada satupun dari 41 tim tanpa poin setelah tiga laga grup berhasil mencapai babak gugur.

“Kami harus memenangkan setiap laga, punggung kami dalam posisi tertekan dan kami harus segera keluar dari sana,” ujar Eric Dier via Daily Mail.

Dier mengambil pelajaran dari musim lalu sebagai inspirasi, Tottenham berhasil mengambil empat poin dari laga kontra Real Madrid dan berhasil memuncaki grup, akan tetapi mereka harus tersingkir dari Juventus sementara Real Madrid mampu bangkit dan menjadi juara Liga Champions.

“Kami bisa mengambil pelajaran dengan yang terjadi dengan Real Madrid, saya tidak mengatakan kami akan lolos dari fase grup dan memenangkan Liga Champions, namun mereka telah melalui masa yang sulit untuk bisa lolos dari grup kami dan akhirnya bisa memenangkannya.

“Hal yang paling penting bagi kami adalah tetap tenang, tetap yakin bahwa ini memungkinkan, kami tidak bisa mengubah apa yang sudah terjadi, kami hanya harus tetap tenang dan melakukan yang terbaik,” pungkasnya.

Artikel Tag: Tottenham Hotspur, PSV Eindhoven, liga champions, Eric Dier

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/tottenham-optimis-dapat-atasi-tekanan-kontra-psv
560  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini