Teco Puji Mental Bertanding Stefano Lilipaly

Penulis: Dayat Huri
Senin 29 Apr 2019, 23:00 WIB
Teco Puji Mental Bertanding Stefano Lilipaly

Stefano Lilipaly saat gagal mengeksekusi penalti ke gawang Persija/foto dok Bali United

Ligaolahraga.com -

Berita Piala Indonesia: Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco memuji mental pemain naturalisasi, Stefano Lilipaly yang sukses mencetak dua gol ke gawang Persija Jakarta pada leg pertama babak 8 besar Piala Indonesia di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (26/4) lalu.

Dalam pertandingan tersebut, Stefano Lilipaly yang dipasang sebagai penyerang tunggal oleh Stefano Cugurra Teco sempat gagal mencetak gol melalui titik putih pada menit ke-14, setelah bola hasil tendangannya mampu dihentikan Shahar Ginanjar.

Meski eksekusi penaltinya sempat gagal, pemain dengan nomor punggung 87 itu mampu bangkit dengan mencetak dua gol, masing-masing pada menit ke-52 dan menit 80'. Sepasang golnya itu sekaligus memastikan kemenangan 2-1 Bali United atas Persija Jakarta yang mampu mencetak satu gol melalui aksi Bambang Pamungkas pada menit ke-85.

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco sendiri mengaku kagum dengan mental pemain andalannya tersebut.

"Lilipaly adalah pemain yang berkualitas. Saat ia gagal mengeksekusi penalti di menit awal, ia masih mampu bekerja keras dan penuh konsentrasi di lapangan. Terbukti dengan kemenangan tim 2-1 atas Persija kemarin adalah hasil dari kontribusi dua golnya," kata Teco seperti dilansir laman resmi Bali United.

Terkait pertandingan leg kedua di markas Persija Jakarta nanti, pelatih yang akrap disapa Teco itu mengaku sudah mengantisipasi kemungkinan mantan timnya bakal bermain menyerang.

"Ya, dia (Ivan Kolev) tentu tahu regulasi kompetisi Piala Indonesia 2018 dimana ketika mereka kalah di Bali dengan skor 2-1, tentu Persija harus menang dengan tidak kebobolan lebih dari satu gol saat menjadi tuan rumah. Saya sadar mereka akan tampil menyerang di leg kedua nanti," kata Teco.

 "Tapi kami tentu akan mengantisipasi serangan mereka dengan bermain sesuai strategi yang kami siapkan menghadapi mereka nanti. Pemain harus tetap bekerja keras, fokus dan konsentrasi ketika bermain di kandang Persija," pungkas Teco.

Artikel Tag: Piala Indonesia, Bali United, Stefano Cugurra Teco, stefano lilipaly

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/teco-puji-mental-bertanding-stefano-lilipaly
1597  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini