Resmi ke AS Roma, Nemanja Matic Ingin Buktikan Masih Bertaji di Usia Senja

Penulis: Rheza Hendrian
Selasa 14 Jun 2022, 22:40 WIB
Setelah kontraknya habis bersama Manchester United, Nemanja Matic resmi bergabung ke AS Roma pada musim panas tahun ini / via AS Roma Official

Setelah kontraknya habis bersama Manchester United, Nemanja Matic resmi bergabung ke AS Roma pada musim panas tahun ini / via AS Roma Official

Ligaolahraga.com -

Berita Sepakbola: Nemanja Matic akhirnya resmi berlabuh ke AS Roma musim panas ini. Gelandang berusia 33 tahun tersebut ingin membuktikan jika dirinya masih bisa bersaing di kompetisi Serie A meski usianya sudah tergolong senja sebagai pemain.

Nemanja Matic resmi dikontrak satu musim oleh AS Roma, setelah masa bakti pemain asal Serbia tersebut berakhir bersama Manchester United.

Sang gelandang resmi diperkenalkan ke publik sebagai rekrutan anyar Roma pada hari ini (14/6) dan Matic bakal mengenakan seragam bernomor punggung 21 di tim barunya.

"Kesan pertama saya cukup bagus. Saya sudah tak sabar untuk memulai latihan bersama tim," ucap Matic dalam wawancaranya dengan Roma TV.

Salah satu alasan kenapa Matic mau bergabung dengan Roma adalah faktor kedekatannya dengan manajer tim saat ini yaitu Jose Mourinho.

Namun selain itu, Matic berujar kalau dirinya tertantang untuk menjajal kompetisi Serie A, yang notabene belum pernah dicicipinya selama berkarier sebagai pemain profesional.

Matic ingin membuktikan kalau di usianya yang sudah kepala tiga, dirinya masih bisa bersaing dengan pemain top lainnya di Liga Italia.

"Ini adalah liga yang cukup atraktif karena ada banyak klub besar di sini," ucap Matic melanjutkan wawancara.

"Saya tahu jika tidak mudah untuk bermain di sini, namun saya ingin menantang diri saya sendiri."

"Saya ingin membandingkan kualitas yang saya miliki dengan pemain lain dan Serie A menjadi tantangan baru bagi saya," tutupnya.

Artikel Tag: AS Roma, Nemanja Matic, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/resmi-ke-as-roma-nemanja-matic-ingin-buktikan-masih-bertaji-di-usia-senja
1195  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini