PSG vs AS Monaco Imbang, Philippe Clement Puas

Penulis: Ezi Yulia
Senin 29 Agu 2022, 17:30 WIB
Philippe Clement

Philippe Clement (Foto: asmonaco.com)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Prancis: Pelatih AS Monaco Philippe Clement puas dengan penampilan timnya meski hanya bermain imbang 1-1 menghadapi Paris Saint-Germain pada Minggu (28/8/2022).

Bertandang ke Parc des Princes pada pekan keempat Ligue 1, AS Monaco berhasil unggul lebih dulu lewat serangan balik yang dituntaskan dengan baik oleh Kevin Volland. Paris Saint-Germain baru bisa menyamakan kedudukan di babak kedua setelah diberi hadiah penalti. Neymar yang menjadi eksekutor berhasil menunaikan tugasnya dengan baik.

Skor 1-1 bertahan hingga wasit meniup peluit panjang. Philippe Clement puas dengan hasil tersebut karena menurutnya pasukannya sudah berusaha tampil sebaik mungkin.

"Ya saya rasa (puas) adalah kata yang tepat. Saya tidak kesal atau sangat senang karena itu bisa lebih baik, tetapi juga bisa lebih buruk. Kami harus jujur, PSG memiliki beberapa peluang besar. Tapi saya senang karena saya melihat pemain saya sangat disiplin dengan komitmen yang baik, kondisi fisik dan kepribadian yang baik," kata Clement.

"Mereka menunjukkan bahwa dengan mengambil poin di sini, Anda dapat mengambil poin di mana-mana, dan itu sangat penting di masa depan untuk menjadikan ini sebagai pertandingan referensi. Sekarang, kita perlu bermain seperti ini pada Rabu ini melawan Troyes," tambahnya.

AS Monaco akan kembali bermain pada Rabu (30/8/2022) dengan menjamu Troyes di Stade Louis II dan Clement ingin anak asuhnya kembali menunjukkan penampilan yang sama seperti melawan PSG.

Artikel Tag: AS Monaco, Paris Saint-Germain, Philippe Clement

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/psg-vs-as-monaco-imbang-philippe-clement-puas
772  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini