Bayern Munich Ungkap Alasan Perpanjang Kontrak Coman Selama Empat Tahun

Penulis: Febrian Kusuma
Selasa 06 Sep 2022, 13:00 WIB
Bayern Munich

Kingsley Coman (Sumber: Stefan Matzke - sampics/Corbis via Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Selain berhasil mendatangkan sejumlah pemain berlabel bintang ke Allianz Arena, Bayern Munich juga sukses memperpanjang kontrak beberapa pemain yang menjadi tumpuan tim, salah satunya adalah Kingsley Coman.

Bayern memperpanjang kontrak Kingsley Coman pada awal tahun 2022 yang lalu. Kala itu Die Bavarian memberinya empat tahun perpanjangan kontrak, yang akan membuatnya bertahan di Allianz Arena minimal hingga musim panas 2027 mendatang. Perpanjangan kontrak itu juga sekaligus mengakhiri spekulasi mengenai masa depannya berama Bayern Munich.

Baru-baru ini Oliver Kahn selaku CEO Bayern akhirnya mengungkapkan alasan dibalik keputusan pihaknya memberi Coman empat tahun perpanjangan kontrak. Ia menilai bahwa winger asal Prancis itu sudah menjadi bagian penting tim dan juga memiliki jiwa kepemimpinan yang bagus.

“Saya merasa perpanjangan kontrak memberinya dorongan lagi untuk memberikan yang terbaik. Kami memberi tahu dia lagi betapa berharganya dia bagi kami, dan betapa bahagianya kami karena kami memilikinya,” kata Oliver Kahn, dalam wawancaranya dengan Kicker.

“Saya senang bahwa King terus berkembang dalam beberapa tahun terakhir. Dia benar-benar pemain kelas dunia, dan memiliki daya tarik sendiri bagi para penggemar, dia salah satu pemain terbaik di dunia secara teknis dalam kecepatan, salah satu dribbler terbaik dan selalu menjadi ancaman,” lanjutnya.

Coman didatangkan Bayern dari Juventus pada muism panas 2015 silam dengan status sebagai pemain pinjaman selama dua tahun, sebelum kemudian meresmikannya sebagai pemain permanen di musim panas 2017.

Artikel Tag: Bayern Munich, Kingsley Coman

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/bayern-munich-ungkap-alasan-perpanjang-kontrak-coman-selama-empat-tahun
1001  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini