Argentina Menangkan Piala Dunia 2022 dengan Cara yang Sangat Menderita

Penulis: Depe Ptr
Senin 19 Des 2022, 12:58 WIB
Argentina Menangkan Piala Dunia 2022 dengan Cara yang Sangat Menderita

Rodrigo de Paul / via Gettyimages

Ligaolahraga.com -

Berita Sepak Bola: Gelandang Argentina, Rodrigo de Paul tidak ragu untuk memuji negaranya atas penampilan mereka yang begitu menderita setelah mengalahkan Prancis untuk memenangkan Piala Dunia 2022.

Butuh 120 menit pertandingan sepak bola yang begitu epik dan drama adu penalti untuk menentukan pemenang turnamen empat tahunan ini, setelah kedua negara bermain imbang 3-3 sebelum Argentina menang dengan skor 4-2 dari adu penalti.

De Paul memainkan peran kunci untuk La Albiceleste sepanjang turnamen di Qatar dan melakukannya lagi di pertandingan final melawan juara bertahan, Prancis, tetapi memuji seluruh skuat atas sikap, komitmen, totalitas dan penampilan mereka selama turnamen ini berlangsung.

Berbicara setelah dinobatkan sebagai pemenang Piala Dunia 2022, pemain yang kini bermain di La Liga bersama Atletico Madrid, berkata: "Kami sangat menderita, tetapi rasanya sangat melegakan. Kami dilahirkan untuk menderita, itu membuat kami menderita, karena kami akan menderita sepanjang hidup kami."

"Kami selalu membawa bendera kemana-mana, saya harap fans kami juga bahagia seperti kami."

De Paul yang berusia 28 tahun adalah kunci bagi pelatih Lionel Scaloni di lini tengah, saat Argentina mengangkat Copa America tahun lalu dan tampil di setiap pertandingan untuk negaranya di Qatar.

Memberikan suntikan energi dan kegigihan, sang gelandang menampilkan semua yang bisa dilakukannya sebagai pelindung La Albiceleste di tengah lapangan, bahkan pelindung kapten mereka, siapa lagi kalau bukan Lionel Messi.

Artikel Tag: Rodrigo de Paul, Timnas Argentina, Piala Dunia 2022

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/argentina-menangkan-piala-dunia-2022-dengan-cara-yang-sangat-menderita
804  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini