Berita F1: Pascal Wehrlein Siap Gantikan Nico Rosberg di Tim Mercedes

Penulis: amila
Selasa 06 Des 2016, 16:12 WIB
Berita F1: Pascal Wehrlein Siap Gantikan Nico Rosberg di Tim Mercedes

Pascal Wehrlein

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita F1: Pascal Wehrlein mengaku siap dirpomosikan dan menjadi rekan setim Lewis Hamilton yang baru di tim Mercedes. Namun, apakah para bos Mercedes akan mengambil risiko dengan mempromosikan seorang driver junior?

Para Bos Mercedes, seperti Niki Lauda dan Toto Wolff, sempat mengungkapkan jika hampir seluruh grid di F1 telah menawarkan diri mereka untuk mengisi kursi yang ditinggalkan Nico Rosberg usai keputusannya untuk pensiun dari ajang Formula 1.

Namun, seperti yang dikutip dar Speed Week, seorang legenda F1 Gerhard Berger mengatakan, “Bagi saya, hanya ada satu kandidat saja, yaitu Pascal Wehrlein.

“(Sebab) Para driver yang berpengalaman sudah dikontrak tim lainnya. Dan saya kira, jika Anda memilih untuk bekerja dengan talenta muda, seperti kasus Max Verstappen di tim Red Bull, maka harusnya Anda mempromosikan junior Anda,” ujar sang legenda balap.

Tak cuma Wehrlein, pebalap seperti Nico Hulkenberg dan pebalap yang dikelola Toto Wolff, Valtteri Bottas juga disebut-sebut menjadi kandidat oengganti Rosberg. Namun, Berger menuturkan jika dirinya tak mau ikut campur soal kontrak semacam itu.

“Ceritanya akan berbeda jika Anda berhasil mendapatkan Alonso atau Vettel,” pungkas Berger. “Tapi, jika tidak, saya pastinya akan lebih memilih driver junior saya Wehrlein dan memberinya kesempatan. Karena kalau tidak, maka seluruh program tidak akan ada gunanya.”

Sementara itu, kepala tim Mercedes, Niki Lauda justru tak terlalu yakin, “Memperkerjakan pebalap muda itu berisiko dan kita belum tahu kemampuannya”.

Sang pebalap Jerman sendiri telah melakoni debutnya di Manor di awal musim 2016 ini, dan pada media berita DPA di London, Wehrlein menuturkan, “Satu musim di Formula Satu memang tidak banyak, tapi saya sudah siap dengan tugas tersebut. Tapi saya yakin, handphone Toto Wolff semakin panas saja sejak Jumat lalu.”

Wolff sempat membeberkan jika junior Mercedes lainnya yang telah dikontrak oleh Force India, Esteban Ocon, turut menjadi opsinya. “Untungnya, para junior kami sama-sama 3D scanned sebagai pebalap cadangan dan termasuk dalam desain casis. Akan menarik jika bisa menempatkan salah satu mereka di mobil (Mercedes). Tapi tentunya kami punya banyak opsi. Kami akan melihat semua kontrak dan memutuskan pada beberapa hari kedepannya.”

Artikel Tag: Mercedes, Pascal Wehrlein, niki lauda, Toto Wolff, Alonso, Vettel, Max Verstappen, f1 2016, F1 2017, Nico Rosberg

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/berita-f1-pascal-wehrlein-siap-gantikan-nico-rosberg-di-tim-mercedes
2907  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini