Rafael Nadal Pilih Mundur Dari Cincinnati

Penulis: Dian Megane
Senin 13 Agu 2018, 18:42 WIB
Rafael Nadal Pilih Mundur Dari Cincinnati

Rafael Nadal

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Rafael Nadal memilih untuk mengundurkan diri dari turnamen Masters 1000, Western & Southern Open yang digelar di Cincinnati demi mempersiapkan diri turun di Grand Slam terakhir musim ini, US Open.

Petenis peringkat 1 dunia, Nadal mengantongi gelar ke-80 dalam kariernya pada hari Minggu (12/08) dengan kemenangan di Rogers Cup, Toronto atas Stefanos Tsitsipas.

Akan tetapi, setelah kemenangan tersebut, petenis berusia 32 tahun, Nadal menyatakan bahwa ia harus menyesuaikan jadwalnya untuk menjaga kesehatannya tetap prima.

“Dengan sangat menyesal, saya mengumumkan bahwa saya tidak akan bermain di Cincinnati musim ini. Tidak ada alasan lain, saya hanya ingin memperhatikan tubuh saya dan berusaha untuk tetap sesehat mungkin seperti yang saya rasakan saat ini,” ungkap Nadal.

“Saya sangat berterima kasih kepada teman saya, Andre Silva, direktur turnamen di Cincinnati, yang setelah berbicara dengannya di telepon, memahami apa yang saya katakan padanya dan memahami situasi saya.”

“Saya yakin turnamen itu akan meraih kesuksesan dan saya mengharapkan yang terbaik baginya serta seluruh timnya.”

Pengunduran diri Nadal membuat Roger Federer menjadi petenis unggulan tertinggi di Cincinnati. Petenis berkebangsaan Swiss tersebut tidak turun di Toronto dengan tujuan untuk menjaga kebugaran, yang dijadikan contoh oleh musuh bebuyutannya, Nadal. Tempat kosong yang ditinggalkan Nadal pun akan digantikan oleh seorang lucky loser.

Nadal telah memberikan tanda tentang rencananya untuk mundur setelah kemenangan dua set langsungnya atas Tsitsipas di final Rogers Cup.

“Saya harus mengambil keputusan tentang apa yang akan saya lakukan pekan depan dan beberapa pekan selanjutnya. Kami akan menghadapi semifinal Davis Cup setelah US Open,” timpal Nadal.

“Kami harus memikirkan tentang hal yang bisa dilakukan dan hal yang tidak bisa dilakukan. Saya hanya ingin bermain. Saya mencintai olahraga ini. Saya tidak ingin melewatkan suatu turnamen. Tetapi di satu titik, jika saya tidak menghentikan diri saya sendiri, tubuh saya yang akan melakukannya. Jadi, itu pengalaman yang telah saya lalui.”

Artikel Tag: Tenis, Western & Southern Open, Rogers Cup, Rafael Nadal, Stefanos Tsitsipas, Roger Federer

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/rafael-nadal-pilih-mundur-dari-cincinnati
1140  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini