Hasil Davis Cup: Alex De Minaur Persembahkan Poin Pertama Bagi Australia

Penulis: Dian Megane
Sabtu 05 Mar 2022, 08:33 WIB
Alex De Minaur lalui tantangan pertama di Davis Cup 2022

Alex De Minaur

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Petenis peringkat 30 dunia, Alex De Minaur memberikan Australia poin pertama yang kritikal di babak kualifikasi Davis Cup musim 2022 melawan Hungaria.

Petenis berusia 23 tahun sukses memetik kemenangan 7-5, 6-2 atas petenis berkebangsaan Hungaria, Zsombor Piros.

Dengan kemenangan tersebut, petenis peringkat 30 dunia kini mengantongi enam kemenangan dari tujuh pertandingan nomor tunggal yang ia lakoni di Davis Cup. Satu-satunya kekalahan yang ia alami di turnamen tersebut dalam tiga musim terakhir adalah kekalahan dari Marin Cilic di fase grup Davis Cup Finals musim 2021.

“Tidak pernah mudah bertanding demi negara anda. Selalu ada rasa tegang lebih, tetapi saya tidak bisa mengungkapkan seberapa luar biasa rasanya bermain di hadapan para penonton sendiri, di kota saya sendiri,” seru De Minaur.

“Saya juga merasa sangat senang mendapatkan kemenangan pertama.”

Meskipun jarak peringkat cukup signifikan, petenis peringkat 30 dunia menghadapi lawan tangguh dalam diri Piros yang saat ini menghuni peringkat 240 dunia. Petenis berusia 22 tahun telah memainkan permainan terbaik setelah mengklaim kemenangan atas Cilic dan John Millman di Davis Cup Finals musim lalu.

Piros kembali memperlihatkan indikasi bahwa ia akan mengklaim kemenangan impresif lain setelah tampil meyakinkan dengan servisnya di set pertama.

Namun, ketika petenis berkebangsaan Hungaria akan melakukan servis pada kedudukan 5-6, permainan yang lemah memberi peluang petenis tuan rumah untuk menciptakan tiga peluang set point sebelum ia mengklaim kemenangan set pertama setelah 44 menit.

De Minaur yang penuh kegigihan tampil lebih baik di set kedua dalam menggunakan pengalamannya turun di kompetisi tim tersebut, termasuk mendapatkan peluang break di game keempat. Ia mempertahankan tekanan sebelum mengkonversi peluang match point ketiga.

“Rasanya luar biasa, mengenakan seragam hijau dan emas di hadapan para legenda olahraga ini, dengan sejarah, kebudayaan, dan tradisi yang tim Australia miliki. Ini pastinya perasaan yang mengagumkan,” tutur De Minaur.

Namun, keunggulan Australia tidak bertahan lama setelah petenis berkebangsaan Hungaria, Marton Fucsovics menyamakan kedudukan bagi Hungaria menjadi 1-1.

Petenis peringkat 35 dunia, Fucsovics pantang menyerah meski kehilangan set kedua sebelum memetik kemenangan 7-6, 1-6, 6-3 atas petenis tuan rumah, Thanasi Kokkinakis.

Artikel Tag: Tenis, davis cup, Alex de Minaur, Zsombor Piros, Marton Fucsovics, Thanasi Kokkinakis

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/hasil-davis-cup-alex-de-minaur-persembahkan-poin-pertama-bagi-australia
858  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini