Dominic Thiem Lega Tak Perlu Hadapi Pisau Bedah

Penulis: Dian Megane
Selasa 05 Okt 2021, 08:41 WIB
Dominic Thiem tak perlu berada di atas meja bedah

Dominic Thiem ketika lakoni sesi latihan di Mallorca musim 2021

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Melalui akun media sosial pribadi, petenis berkebangsaan Austria, Dominic Thiem mengungkapkan bahwa ia tidak harus menjalani operasi untuk mengatasi cedera pergelangan tangan kanan.

Mantan petenis peringkat 3 dunia belum bertanding lagi sejak mengalami cedera pergelangan tangan di laga pembuka Mallorca Championships pada Juni lalu. Sebagai persiapan menuju Wimbledon musim ini, ia memutuskan untuk mengambil bagian di turnamen grass-court di Mallorca dan mengawalinya dengan menghadapi petenis berkebangsaan Perancis, Adrian Mannarino. Ketika melakoni satu rally dari area baseline, petenis juara US Open musim 2020 mencederai pergelangan tangan kangan setelah mencoba untuk menembakkan forehand.

Meskupun rasa sakitnya tidak terlalu parah pada awalnya, petenis berkebangsaan Austria mengetahui bahwa ia tidak seharusnya terus melakoni pertandingan dan akhirnya memutuskan mundur dari pertandingan tersebut.

Hal tersebut membuatnya kehilangan peluang untuk mempertahankan gelar US Open pada bulan lalu – gelar Grand Slam pertama dalam kariernya – maupun gelar BNP Paribas Open di Indian Wells – gelar turnamen Masters 1000 pertama dalam kariernya – yang akan digelar pekan ini. Tetapi ia tetap berharap bahwa ia bisa segera mulai berlatih begitu pergelangan tangannya membaik.

“Saya memiliki hal yang sangat penting hari ini. Saya berada di Belgia untuk memutuskan apakah saya membutuhkan operasi pada pergelangan tangan saya atau tidak dan beruntungnya, saya mendapatkan berita yang sangat, sangat baik. Saya tidak membutuhkan operasi. Pergelangan tangan saya tampak benar-benar stabil dan baik-baik saja,” tulis Thiem melalui media sosial.

“Pekan depan saya harus membuatnya fleksibel dan memperkuat pergelangan tangan, melakukan semua hal demi mempersiapkan diri untuk bermain tenis lagi dengan perlahan-lahan. Saya benar-benar menantikannya. Sudah cukup lama bagi saya tanpa raket dan sejujurnya saya merindukannya.”

Pada Agustus lalu, petenis berusia 28 tahun mengumumkan bahwa ia akan melewatkan sisa musim 2021 akibat cedera cukup serius pada pergelangan tangan kanannya. Musim ini, ia hanya mencatatkan 9-9 dengan hasil terbaik ia dapatkan di Madrid Open ketika ia melaju hingga ke semifinal.

Menuju akhir pesan, Thiem berterima kasih kepada para penggemar dan menyatakan bahwa ia tidak bisa melalui fase penuh perjuangan tersebut tanpa dukungan mereka. Kini setelah petenis berkebangsaan Austria tidak harus berada di meja bedah, maka aman untuk mengatakan bahwa ia berpeluang untuk kembali berkompetisi di Australian Open musim depan.

Artikel Tag: Tenis, US Open, Dominic Thiem

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/dominic-thiem-lega-tak-perlu-hadapi-pisau-bedah
970  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini