Dengan Atau Tanpa Penonton, Tenis Akan Tetap Kesulitan, Klaim Jamie Murray

Penulis: Dian Megane
Rabu 06 Mei 2020, 14:27 WIB
Dengan Atau Tanpa Penonton, Tenis Akan Tetap Kesulitan, Klaim Jamie Murray

Jamie Murray

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Petenis yang telah mengoleksi tujuh gelar Grand Slam nomor ganda, Jamie Murray memprediksi bahwa turnamen tenis profesional tidak akan dilanjutkan dalam waktu dekat.

Pihak ATP dan WTA menangguhkan turnamen tenis setidaknya sampai 13 Juli akibat pandemi COVID-19, tetapi turnamen tenis, yang memiliki ciri khas banyak pihak melakukan perjalanan ke negara atau kota yang berbeda dari satu pekan ke pekan berikutnya, tidak kondusif untuk bisa pulih secepatnya dengan situasi yang masih berlangsung saat ini.

“Sejujurnya, saya sama sekali tidak tahu apa yang akan terjadi,” aku Murray. “Dalam turnamen profesional, anda akan menerima banyak petenis, pelatih, maupun terapis yang melakukan perjalanan dari seluruh penjuru dunia.”

“Anda juga akan menerima kedatangan banyak penggemar dari seluruh penjuru dunia untuk menyaksikan turnamen itu. Banyak orang yang akan berada di satu kota dalam satu pekan, lalu pindah ke kota lainnya pada pekan berikutnya. Hal itu akan memunculkan banyak kendala dengan situasi seperti saat ini.”

“Itu akan cukup menyulitkan, karena di turnamen ATP setidaknya akan ada 32 undian pertandingan nomor tunggal dan 16 undian pertandingan nomor ganda. Dengan itu saja mungkin akan ada 50 – 60 petenis ditambah tim pendukung mereka. Itu jumlah orang yang masih banyak untuk ruang yang cukup kecil.”

“Bahkan bermain tanpa penonton juga akan menyulitkan. Itu bukan hal yang petenis inginkan, tidak menyenangkan berkompetisi seperti itu.”

“Kita hanya harus melihat apa yang akan terjadi dengan itu. Dengan atau tanpa penonton, saya pikir akan sangat sulit untuk mendapatkan semua protokol dan mengatur sebuah tempat untuk menjadi tuan rumah turnamen besar.”

“Bagi saya, hal yang paling penting adalah kembali ke lapangan dan berlatih untuk mempertahankan kemampuan kami. Dari sisi itu, tenis adalah salah satu olahraga yang bisa dilakukan, karena di antara petenis akan selalu ada jarak alami yang memisahkan. Saya harap tenis akan mendapatkan lampu hijau dan kami bisa kembali ke lapangan secepatnya.”

Artikel Tag: Tenis, jamie murray

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/dengan-atau-tanpa-penonton-tenis-akan-tetap-kesulitan-klaim-jamie-murray
781  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini