Vinales Sempat Frustasi Dengan Performa Yamaha Yang Tak Kunjung Membaik

Penulis: Viggo Tristan
Jumat 23 Agu 2019, 22:55 WIB
Vinales Sempat Frustasi Dengan Performa Yamaha Yang Tak Kunjung Membaik

Maverick Vinales sempat frustasi dengan masa-masa sulit dari tim Yamaha.

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP : Pebalap tim Monster Energy Yamaha yaitu Maverick Vinales mengaku sempat frustasi kala timnya sedang berada di masa-masa sulit beberapa tahun lalu. Vinales yang ingin tampil kompetitif terhalang oleh performa motor yang kurang bagus.

Sebagaimana diketahui, Yamaha memang tergolong sebagai salah satu tim pabrikan terbesar di kelas premier MotoGP. Namun, performa Yamaha dalam beberapa tahun terakhir memang mengalami penurunan. Pada musim 2018 lalu saja, Yamaha hanya berhasil meraih satu kemenangan melalui tangan Vinales di GP Australia. Pada perjalanan musim ini, perjalanan Yamaha memang sudah membaik dengan kemenangan Vinales yang dipetik di GP Belanda lalu.

Menanggapi masa-masa sulitnya dahulu, Vinales mengaku sempat frustasi. Namun, ia tidak pernah menyerah untuk bisa mencapai kecepatan terbaiknya di lintasan balap. “Saya mengalami masa buruk pada 2017. Kami memulai tahun dengan fantastis. Kami mendominasi ujicoba musim dingin, meraih tiga kemenangan dalam enam balapan, memimpin klasemen, dan kala itu saya masih 22 tahun. Kemudian Anda tahu sendiri apa yang terjadi,” ucap Vinales saat diwawancara.

“Saya merupakan orang yang tidak pernah menunjukkan emosi, tapi sejatinya saya benar-benar merasa sangat frustrasi. Saya mengobatinya dengan berlatih keras, mengerahkan 100% kemampuan saya tiap hari. Akan tetapi situasi tetap tidak berubah dan ini membuat saya gugup, marah, dan sedih. Mungkin kami terlalu sering mengubah motor, menjajal banyak hal yang seharusnya tak kami sentuh,” tukasnya.

Artikel Tag: MotoGP 2019, Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/vinales-sempat-frustasi-dengan-performa-yamaha-yang-tak-kunjung-membaik
834  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini