Quartararo Puas Meskipun Gagal Rebut Pole Position di Brno

Penulis: Abdi Ardiansyah
Minggu 09 Agu 2020, 16:50 WIB
Quartararo Puas Meskipun Gagal Rebut Pole Position di Brno

Fabio Quartararo, tim Petronas Yamaha SRT.

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP: Fabio Quartararo mengaku cukup puas meskipun gagal meraih pole position pada kualifikasi seri MotoGP Ceko 2020. Quartararo hanya bisa menempati posisi kedua usai kalah dari Johann Zarco.

Fabio Quartararo sejatinya nyaris saja merebut catatan waktu tercepat milik Johann Zarco (Reale Avintia Ducati). Sayangnya, usaha rider berusia 21 tahun itu gagal setelah terjatuh di menit-menit terakhir sesi kualifikasi berlangsung.

Pun demikian, Quartararo tetap merasa puas dengan hasil yang didapatkannya kali ini. Ia juga menilai bahwa performa motornya jauh lebih baik.

Alhasil, meski bakal start dari posisi kedua Quartararo tetap optimis bisa meraih hasil maksimal. Apalagi Quartararo datang ke Sirkuit Brno dengan berbekal dua kemenangan dalam dua balapan di Sirkuit Jerez sebelumnya.

“Kami tahu kecepatannya bagus dan saya punya perasaan yang bagus. Kami akan lihat bagaimana kondisinya setelah balapan Moto2, tapi saya senang dengan pekerjaan hari ini,” tutur Quartararo sebaimana dilansir dari laman Speedweek.

“Yang paling penting adalah kami bisa mulai dari barisan terdepan. Set ban pertama baik-baik saja, tetapi jika Anda gagal melakukan putaran cepat pada lap pertama, maka Anda tahu: Anda tidak akan dapat melakukan putaran cepat lagi. Saya mencoba, tetapi saya sedikit melebihi batas,” tandasnya.

“Sepeda motor ini kuat di setiap trek, terutama di putaran cepat. Aspal, kondisi dan gundukan semakin mempersulit disini. Di lap kedua Anda dua atau tiga persepuluh detik lebih lambat,” pungkas Quartararo.

Artikel Tag: Fabio Quartararo, motogp 2020, Petronas Yamaha SRT

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/quartararo-puas-meskipun-gagal-rebut-pole-position-di-brno
1395  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini