Tak Terkalahkan di F1 2022, Max Verstappen Belum Capai Level Maksimal

Penulis: Abdi Ardiansyah
Kamis 11 Agu 2022, 13:15 WIB
Max Verstappen

Max Verstappen

Ligaolahraga.com -

Berita F1: Bos AlphaTauri, Franz Tost, mengatakan Max Verstappen masih belum mengerahkan seluruh kemampuannya meski kini punya keunggulan besar di klasemen.

Max Verstappen mulai turun di ajang Formula 1 bersama Toro Rosso. Sejak itu, ia tersus berprogres secara masif.

Sang prinsipal tim, Franz Tost, mengaku tak pernah meragukan talenta besar pemuda asal Belanda tersebut meski kerap tampil agresif. Selang enam musim berlalu, Verstappen telah berhasil menjadi juara dunia F1.

“Saya pertama kali bertemu Max (Verstappen) dan ayahnya (Jos) di Nurburgring. Ketika itu dia masih mengemudikan gokart. Lalu saat balapan Formula 3 di Norisring, di tengah hujan dia seperti mengemudi di dunianya sendiri,” tutur Tost dikutip dari F1 Insider.

“Seolah-olah dia satu-satunya yang menemukan racing line kering. Itu segera mengingatkan saya kepada Michael Schumacher. Dari sana Anda bisa langsung lihat betapa hebatnya Max,” ia mengimbuhkan.

Penasihat Red Bull Racing, Helmut Marko, kemudian tertarik untuk memboyong Verstappen. Bak gayung bersambut, Max Verstappen kemudian mendapat dukungan dari Die Roten Bullen.

Meskipun sebagian besar pebalap lebih dulu berkarier di Formula 2 setelah itu, Marko justru memilih langsung mempromosikannya ke kelas utama.

Red Bull kemudian mendapat banyak kritikan karena keputusan tersebut. Mereka memprotes pabrikan asal Austria tersebut karena menurunkan pebalap yang masih belum memiliki SIM dan minim pengalaman.

“Dia lalu mengemudi pada latihan bebas pertama di Suzuka, salah satu trek tersulit. Max melakukannya dengan percaya diri. Dia tidak punya masalah dengan kecepatan mobil Formula 1. Dia mengendalikan semuanya sejak awal,” kenang Tost

Verstappen menuai beragam kritik pada tahun perdananya di ajang jet darat. Sebagai contoh, ia dinilai kelewat agresif menurut beberapa rivalnya. Dalam GP Monako 2015, pemuda berusia 24 tahun tersebut berakhir di tumpukan ban usai terlibat crash dengan Romain Grosjean.

Sebagai mantan mentornya, Franz Tost tak menampik gaya balap agresif Max Verstappen. Tetapi ia mengatakan pebalapnya kini sudah jauh lebih matang. Ia berkembang dengan baik dan sekarang berada di level sangat tinggi.

“Dalam beberapa balapan pertama dia terlalu agresif. Namun, kita masih belum melihat kemampuan maksimalnya. Hanya Charles Leclerc (Ferrari) yang bisa mendekatinya. Dengan Lewis Hamilton, usia kini memainkan peran,” ia menyimpulkan.

Artikel Tag: Max Verstappen, Red Bull, F1 2022

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/tak-terkalahkan-di-f1-2022-max-verstappen-belum-capai-level-maksimal
880  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini