Verratti: Kedatangan Buffon Berikan Dampak Positif Bagi PSG!

Penulis: Demos Why
Kamis 17 Jan 2019, 09:20 WIB
Verratti: Kedatangan Buffon Berikan Dampak Positif Bagi PSG!

Gianluigi Buffon (Jean Catuffe/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Prancis: Gelandang Paris Saint-Germain, Marco Verratti, mengklaim kedatangan Gianluigi Buffon telah memberikan dampak positif bagi Les Parisiens. Verratti mengakui jika Buffon selama ini telah berbagi pengalamannya yang berharga dengan rekan-rekan lainnya di PSG.

Buffon sendiri didatangkan oleh Paris Saint-Germain pada musim panas tahun lalu dengan status bebas transfer usai sang kiper tak memperpanjang kontraknya dengan Juventus. Sebelum bergabung dengan PSG, Buffon menghabiskan waktu selama 17 tahun bersama Juve berhasil merengkuh berbagai trofi bergengsi.

Meski sudah berusia 40 tahun, namun sang kiper mengaku ingin mencari tantangan bari di level tinggi bersama PSG. Hal itu nyatanya diakui Verratti memberikan dampak positif bagi Les Parisiens. Pasalnya Buffon datang dengan segudang pengalaman berharga yang sangat bermanfaat bagi para penggawa PSG lainnya.

"Para petinggi klub melakukan langkah yang tepat dengan mendatangkannya ke PSG," ujar Verratti keppada Le10Sport.

"Buffon, awalnya saya hanya mengenalnya di tim nasional dan saya tahu dia merupakan sosok yang berbeda. Dia telah memberikan kami banyak pengalaman dengan memberitahu kami bagaimana cara dia mempersiapkan setiap laga dengan baik."

"Sangat senang melihat pemain seusia dia masih tetap berlatih setiap hari dengan semangat yang tak pernah padam serta selalu ingin membantu rekan-rekan lainnya. Ini merupakan keuntungan yang sangat besar bagi kami yang berhasil memilikinya."

"Bagi Alphonse dan kiper PSG lainnya, Buffon benar-benar membantu perkembangan mereka," tutup Verratti.

Artikel Tag: Gianluigi Buffon, Marco Verratti, Paris Saint-Germain

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/verratti-kedatangan-buffon-berikan-dampak-positif-bagi-psg
1375  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini