Saksikan Duel Atalanta vs Milan, Begini Komentar Agen Soal Kontrak Kessie

Penulis: Nur Afifah
Rabu 06 Okt 2021, 23:11 WIB
Agen Franck Kessie

Agen Franck Kessie (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Agen Franck Kessie, George Atangana, sempat menghadiri pertandingan AC Milan melawan Atalanta akhir pekan kemarin dan tak banyak buka suara mengenai pembaharuan kontrak kliennya.

Kessie telah mengubur insiden kartu merah yang diterimanya di Liga Champions saat Rossoneri takluk dari Atletico tengah pekan lalu dan mempertontonkan performa berkualitas di Gewiss Stadium melawan La Dea yang merupakan mantan klubnya, dengan menunjukkan tanda-tanda kehadiran dominan seperti yang dilakukannya sepanjang musim lalu.

Stefano Pioli memutuskan menunjukkan kepercayaan penuhnya kepada pemain internasional Pantai Gading tersebut dengan menurunkannya sejak menit awal, dan saat pilihan sang manajer berbuah manis, berita panas yang beredar terus didominasi oleh situasi pembaharuan kontraknya mengingat kerjasamanya dengan Milan saat ini akan berakhir pada 30 Juni mendatang.

Masa depan gelandang 24 tahun tersebut tampaknya masih diragukan mengingat adanya jarak antara tawaran yang disodorkan Rossoneri dan permintaannya, dengan sejumlah tim berbeda terus dikaitkan. Atangana selaku agennya diketahui menyaksikan pertandingan melawan Atalanta dan ditanya mengenai masa depan kliennya.

Sang agen pun memilih tak banyak bersuara mengenai topik tersebut dan memberikan jawaban singkat yang menjelaskan kehadirannya dalam laga di Bergamo tersebut.

"Tanya manajemen, saya di sini untuk pertandingan," ujar Atangana kepada TeleLombardia.

Sebelumnya, beredar kabar bahwa proses negosiasi perpanjangan kontrak Kessie dan Milan saat ini tengah macet dan pihak klub mulai mempertimbangkan peluang menjualnya Januari mendatang.

Artikel Tag: Kessie, Atangana, Milan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/saksikan-duel-atalanta-vs-milan-begini-komentar-agen-soal-kontrak-kessie
2189  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa
Imanuel pelawi
Imanuel pelawi
07 Oktober 2021 11:34
Kalau tidak jadi sambung kontrak di ac milan.bisa jadi pindah ke MU. alangkah dahsyatnya .
Terima kasih, balasan untuk komentar ini sedang dimoderisasi.
160 karakter tersisa