Putus Rekor Bayern Munich, Ini Komentar Arsitek RB Leipzig

Penulis: Febrian Kusuma
Minggu 12 Mei 2019, 17:45 WIB
Putus Rekor Bayern Munich, Ini Komentar Arsitek RB Leipzig

Ralf Rangnick (Wikipedia)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: RB Leipzig di luar dugaan mampu menahan imbang Bayern Munich dengan skor 0-0 pada laga pekan ke-33 Bundesliga di Red Bull Arena, Sabtu (11/05) malam WIB. Tak lama setelah pertandingan, pelatih RB Leipzig, Ralf Rangnick, memberikan komentarnya terkait hasil laga tersebut.

RB Leipzig tampil luar biasa ketika laga melawan Bayern Munich, terutama untuk barisan pertahanan mereka. Meskipun mendapat serangan yang bertubi-tubi dari pemain Bayern Munich, namun mereka mampu bertahan dengan baik dan menjaga gawang mereka tetap suci tanpa kebobolan hingga wasit meniup peluit panjang.

Hasil itu sekaligus memutus rekor apik Bayern Munich, yang selalu mencetak setidaknya satu gol dalam suatu pertandingan sejak awal Oktober 2018 lalu. Hasil ini juga bisa menambah kepercayaan diri para pemain RB Leipzig yang akan kembali menghadapi Bayern Munich pada laga final DFB Pokal, 26 Mei mendatang.

Hanya saja Rangnick meminta agar anak asuhnya untuk meningkatkan permainannya. Karena dia meyakini bahwa aura laga final akan sangat berbeda dengan pertandingan di kompetisi Bundesliga.

“Dalam situasi transisi dan serangan, kami harus jauh lebih baik,” kata Rangnick.

“Kami seharusnya lebih tepat dan meyakinkan saat menguasai bola,” lanjutnya.

Di sisi lain, arsitek berusia 60 tahun itu mengaku sudah cukup senang dengan performa anak asuhnya di laga kontra Bayern Munich.

“Itu adalah pertandingan yang menggairahkan dan intens. Tim saya bertahan dengan baik selama 95 menit. Saya senang dengan hasilnya,” pungkasnya.

Artikel Tag: rb leipzig, Bayern Munich, ralf rangnick

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/putus-rekor-bayern-munich-ini-komentar-arsitek-rb-leipzig
1186  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini