Donadoni Ungkap Kenapa Messi Bisa Lebih Sukses Ketimbang Ronaldo

Penulis: Senja Hanan
Selasa 15 Jun 2021, 19:03 WIB
Roberto Donadoni sebut Lionel Messi lebih superior ketimbang Cristiano Ronaldo.

Kapten Barcelona, Lionel Messi. (Images: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Spanyol: Legenda AC Milan, Roberto Donadoni mengungkapkan kenapa Lionel Messi bisa lebih superior ketimbang Cristiano Ronaldo.

Mantan pemain sayap AC Milan yang dianggap sebagai salah satu pemain Italia terhebat sepanjang masa itu mengatakan, dia tidak bisa membandingkan pemain dari era yang berbeda.

"Saya tidak suka membuat perbandingan antara [Diego] Maradona dan [Lionel] Messi, atau ketika mereka membuat perbandingan antara Diego atau Pele," katanya dalam sebuah wawancara dengan Ole.

“Eranya berbeda. Saya suka Maradona dan saya suka Messi. Saya sangat suka Messi," sambung mantan pemain Tim Nasional Italia itu.

Namun, dengan Messi dan mega bintang Juventus, Cristiano Ronaldo bermain di era yang sama, Donadoni merasa perbandingan itu bisa dibenarkan. Dia pun secara gamblang mengungkapkan pemain mana yang dia sukai antara Ronaldo atau pemain asal Argentina itu. 

Dia mengatakan Messi merupakan salah satu pemain yang bisa memberikan perbedaan untuk timnya. Pria yang sudah berusia 57 tahun tersebut juga mengatakan bahwa Messi lebih unggul secara skill ketimbang Ronaldo.

“Sekarang, ketika mereka berbicara tentang Messi dan Cristiano Ronaldo. Dalam hal karakteristik, saya lebih menyukai Messi daripada Ronaldo karena dia adalah pemain yang berbeda secara teknis," ujar mantan pelatih Tim Nasional Italia tersebut.

“Ketika saya menonton pertandingan, Messi lebih membuat saya terkesan. Ronaldo mencetak banyak gol, tentu saja, tetapi saya percaya bahwa Messi membuat perbedaan lebih banyak di lapangan," sambungnya.

Tapi, itu adalah pendapatnya. Apakah Anda setuju?

Artikel Tag: Lionel Messi, Cristiano Ronaldo

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/donadoni-ungkap-kenapa-messi-bisa-lebih-sukses-ketimbang-ronaldo
5218  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini