Berita Piala Presiden 2017: Jaga Keseimbangan Tim, PBFC Turunkan Pemain Senior di Piala Presiden

Penulis: Dayat Huri
Selasa 31 Jan 2017, 23:24 WIB
Berita Piala Presiden 2017: Jaga Keseimbangan Tim, PBFC Turunkan Pemain Senior di Piala Presiden

Asri Akbar perkuat tim II PBFC di Piala Presiden 2017/foto pusamaniafc

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita Piala Presiden 2017: Sadar para pemain yang diturunkan pada perhelatan Piala Presiden 2017 adalah mayoritas pemain muda, Pusamania Borneo FC (PBFC) sepertinya tidak ingin para pemain tersebut jadi bulan-bulanan tim matang di turnamen pra musim yang akan kick off awal Februari itu.

Karena itu, untuk memberikan ketenangan terhadap para pemain muda usia tersebut, manajemen tim berjuluk Pesut Etamitu akhirnya memebuat keputusan untuk menurunkan salah seorang pemain berpengalamannya, Asri Akbar pada Piala Presiden 2017.

Asri Akbar sendiri merupakan salah seorang punggawa PBFC yang disiapkan untuk menghadapi Liga 1 (ISL) 2017, Maret mendatang. Namun, kebutuhan sosok pemimpin di tim PBFC II membuat pemain bernomor punggung 6 itu diterjunkan di turnamen pra musim.

Pengalawam pemain yang dikenal enerjik tersebut bersama tim-tim besar Tanah Air, seperti Persib Bandung, Sriwijaya FC, dan Mitra Kukar diharapkan mampu menjadi penyeimbang di lini tengah tim II PBFC.

Sejak Senin (30/1), Asri Akbar terlihat telah ikut melakukan persiapan dengan tim besutan Ricky Nelson di Stadion Palaran Samarinda. “Iya PBFC II perlu leader, jadi sosok yang tepat untuk itu ada di Asri Akbar. Dengan hadirnya Asri, kami berharap tim ini semakin solid,” ujar Presiden Klub, Nabil Husein Said Amin.

Sebelumnya, PBFC menyiapkan dua tim musim ini. Tim besutan Dragan Djukanovic yang akan diterjunkan pada kompetisi Liga 1, memilih fokus melakukan training center. Disisi lain, kesempatan berlaga di turnamen pra musim Piala Presiden tak ingin di sia-siakan, alhasil PBFC II dibentuk.

"PBFC II ini diperkuat mayoritas pemain muda kita, jebolan ISC U-21 musim lalu, ini ajang mereka menimba pengalaman. Selain itu, juga ada beberapa pemain senior dan kita juga pakai pemain asing yang kualitasnya tak kalah top," tambah sang presiden.

Artikel Tag: Liga 1, isl 2017, PBFC, Piala Presiden, asri akbar, persib bandung, Sriwijaya FC, Mitra Kukar

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-piala-presiden-2017-jaga-keseimbangan-tim-pbfc-turunkan-pemain-senior-di-piala-presiden
1468  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini