Hendra/Ahsan Angkat Koper dari BWF World Tour Finals

Penulis: Yusuf Efendi
Sabtu 15 Des 2018, 05:20 WIB
Hendra/Ahsan Angkat Koper dari BWF World Tour Finals

Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton: Setelah Kevin/Marcus mundur akibat cedera, pasangan senior Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan juga tak mampu melangkah lebih jauh dari penyisihan grup B BWF World Tour Finals 2018 setelah di penyisihan terakhir gagal menundukan pasangan asal Taiwan, Chen Hung Ling/Wang Chi Lin.

Ahsan/Hendra kalah dari Chen/Wang lewat pertarungan ketat tiga game 21-13, 18-21 dan 14-21.

Game pertama Ahsan/Hendra cukup percaya diri bermain drive adu cepat di depan. Beberapa kali serangan mereka gagal diantisipasi oleh pasangan Taiwan yang membuat Ahsan/Hendra kian tak terbendung hingga berhasil menyudahi game pertama dengan keunggulan yang cukup nyaman.

Tak mau kehilangan momentum, Ahsan/Hendra berupaya untuk terus mendulang poin hingga menutup interval dengan keunggulan 11-8. Namun sayang, situasi justru berbalik selepas jeda. Chen/Wang yang berusaha meningkatkan tempo permainan, berhasil meraih poin cepat untuk bisa mengejar perolehan poin Ahsan/Hendra dan membalikan keadaan hingga merebut game kedua dan memaksakan dilakukan game penentu.

Semakin percaya diri, Chen/Wang tak membiarkan Ahsan/Hendra mengembangkan permainan sedikitpun. Ahsan/Hendra terlihat mengendur permainannya akibat fisik yang sudah terkuras dan mampu dimanfaatkan dengan baik oleh pasangan Taiwan untuk terus melesat meninggalkan perolehan poin hingga merebut kembali game penentu dan memastikan kemenangan.

"Saat memimpin, lawan bisa cepat sekali dapat banyak poin, harusnya saat itu kami ambil break dulu. Di game ketiga, mereka semakin percaya diri, main drive drive nya lebih siap. Justru kami lebih banyak diserang," jelas Hendra.

Dengan hasil ini, sektor ganda putra gagal meloloskan wakilnya ke babak empat besar setelah wakil lainnya, unggulan teratas Kevin/Marcus harus mundur di penyisihan terakhir karena Marcus mengalami cedera leher.

Artikel Tag: mohammad ahsan, hendra setiawan, BWF World Tour Finals 2018

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/bwf-world-tour-finals-2018-hendraahsan-juga-angkat-koper
1159  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini