Berita Piala Presiden 2017: Ingin Obati Luka Dari Arema FC, Semen Padang Bidik Persib

Penulis: Dayat Huri
Rabu 08 Mar 2017, 20:45 WIB
Berita Piala Presiden 2017: Ingin Obati Luka Dari Arema FC, Semen Padang Bidik Persib

Penyerang Semen Padang Marcel Sacramento saat menghadapi Arema FC/foto MO Semen Padang

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga -- Berita Piala Presiden 2017: Semen Padang memandang pertandingan perebutan peringkat ketiga kontra Persib Bandung di Stadion Pakansari, Bogor sebagai pertandingan penting. Tim kebanggaan masyarakat Sumbar itu bertekad membawa pulang juara tiga sebagai penawar atas kegagalan tim melangkah ke partai final.

Untuk bisa memenuhi target tersebut, tugas yang diemban punggawa Kabau Sirah(julukan Semen Padang) dipastikan tidak mudah. Pasalnya, lawan yang mereka hadapi adalah Persib Bandung yang pastinya juga ingin melampiaskan kekalahan di babak semifinal saat menghadapi tim asuhan Nilmaizar di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Sabtu (12/3) mendatang.

“Kami tetap mengincar kemenangan atas Persib Bandung pada perebutan peringkat tiga nanti,” kata Asisten Pelatih Semen Padang, Delvi Adri saat dihubungi Rabu (08/03/17).

Delvi menjalaskan, saat ini tim sudah melupakan kekalahan atas Arema FC dan fokus untuk pertandingan Sabtu nanti. Namun demikian, beberapa pemain Semen Padang diragukan bisa tampil pada pertandingan nanti.

Selain Boas Artururi yang mengalami cedera pada pertandingan kontra Arema FC dan dipastikan tidak bisa tampil pada perebutan peringkat tiga, beberapa pemain lain juga diragukan untuk bisa memperkuat Kabau Sirah(julukan Semen Padang) pada pertandingan nanti.

“Cassio (Fransisco de Jessus) yang sempat sakit sudah mulai membaik. Tapi, pada pertandingan tadi pagi (kemarin, red) Irsyad kurang sehat, sehingga tidak bisa ikut semua materi latihan,” lanjut mantan penyerang Semen Padang era 90-an itu

Semen Padang sendiri melakukan persiapan jelang pertandingan terakhir itu di Jakarta dan akan bertolak menuju Bogor Kamis

“Kami menuju Bogor Kamis. Di sana kami lakukan persiapan lagi untuk bisa meraih hasil maksimal dan merebut peringkat tiga,” pungkasnya.

Untuk menghadapi Persib Bandung sendiri, Semen Padang sudah mendatangkan beberapa pemain baru sebagai bentuk antispasi terhadap kebugaran beberapa pemain, mereka adalah empat pemain yang sebelumnya tak dibawa ke Malang, yakni Jandia Eka Putra, Agung Prasetyo, Dwi VaneRamadhan, dan Mardiono.

Artikel Tag: Liga 1, isl 2017, piala presiden 2017, Semen Padang, arema fc, persib bandung

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-piala-presiden-2017-ingin-obati-luka-dari-arema-fc-semen-padang-bidik-persib
1086  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini