Berita Motorsport: Ini Pembalap Tenar Yang Hadir di Goodwood Festival Of Speed 2016

Penulis: Ruddy
Sabtu 25 Jun 2016, 12:10 WIB
Berita Motorsport: Ini Pembalap Tenar Yang Hadir di Goodwood Festival Of Speed 2016

Tugu Goodwood Festival of SPeed 2016, bertema sejarah BMW.

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Goodwood Festival Of Speed yang merupakan event tahunan di Inggris, kerap menjadi sajian motorsport paling diminati. Karena, di event ini Anda bisa menjumpai para pembalap kelas dunia, bersama mobil yang mereka kendarai. Selain Lewis Hamilton dan Nico Rosberg, siapa lagi yang ada di sana?

Beberapa pembalap F1 lainnya yang akan hadir adalah Jenson Button, Emerson Fittipaldi, dan Mark Webber. Ketiganya merupakan langganan dan selalu senang kembali ke Goodwood.Selain mereka bertiga, ada Sir Stirling Moss yang merupakan legenda hidup F1 dengan segudang kesuksesan, kemudian ada juga John Surtees, yang hingga saat ini masih menjadi satu-satunya pembalap yang berhasil menjadi juara dunia baik di F1 maupun MotoGP.

LewisHamilton melakukan 'donnut' di Goodwod Festival Of Speed

Bagi Anda penggemar Nascar, Bobby Lebonte akan membawa mobil juaranya ke Goodwood. Beberapa bintang dari balapan touring seperti Matt Neal, Gordon Shedden, dan Steve Soper, juga akan hadir. Dan siapa tak kenal Ken Block, sang gymkhana master. Biasanya, Block akan melewati lintasan uphill sambil nge-drift bahkan melakukan ‘donnut’ di hadapan penonton.

Sir Stirling Moss mengendarai Mercedes Silver Arrows

Selain pembalap, mobil dan motor balap yang akan tampil sejumlah lebih dari 600. Pada gelaran tahun ini, mobil F1 berteknologi turbocharged dipastikan akan hadir. Selain itu, mobil F1 era Pre-War seperti Mercedes Silver Arrows juga akan kembali melestarikan kiprahnya. Memang, Silver Arrows adalah trademark miliki Mercedes di F1 (lihat saja corak mobil balap F1 yang didominasi warna perak mengkilap.).

 

Tema Goodwood Festival O Speed tahun ini adalah The Endless PJohn Surtees dan Kimi Raikkonen mengendarai dua Ferrari F1 beda generasi.ursuir of Power. Di bawah tema itu, kita diharapkan akan menyaksikan rekayasa mekanik yang luar biasa untuk berlagadi lintasan, serta mengedepankan para pembalapnya yang berhasil ‘menjinakkan’ mesin-mesin liar tersebut.

Artikel Tag: berita motorsport, goodwod festival of speed, f1, Nico Rosberg, Lewis Hamilton

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/olahraga-lain/berita-motorsport-ini-pembalap-tenar-yang-hadir-di-goodwood-festival-of-speed-2016
1220  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini