Linda Noskova Permalukan Garbine Muguruza Di Lyon

Penulis: Dian Megane
Selasa 31 Jan 2023, 10:05 WIB
Linda Noskova paksa Garbine Muguruza angkat kaki dari Lyon

Linda Noskova

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Petenis berkebangsaan Ceko, Linda Noskova sukses mengaramkan mantan petenis peringkat 1 dunia, Garbine Muguruza dengan 6-1, 6-4 demi melenggang ke babak kedua Lyon Open 2023.

Petenis peringkat 56 dunia tampil perkasa untuk mematahkan servis petenis berkebangsaan Spanyol, Muguruza di game kedua dan keenam dalam perjalanan mengklaim set pertama.

Petenis peringkat 82 dunia, Muguruza mengawali set kedua dengan mematahkan Noskova di game kelima dan mengamankan peluang break point keempat yang ia hadapi demi menyamakan kedudukan dengan 3-3. Petenis berkebangsaan Ceko akhirnya mengkonversi peluang break untuk kali kedua di game kesembilan dalam perjalanan memenangkan set kedua.

Menginjak usia 18 tahun, petenis berkebangsaan Ceko menjadi petenis putri termuda yang berada di peringkat 100 besar sejak petenis AS, Cori Gauff yang menorehkan pencapaian tersebut pada Oktober 2019.

Di Adelaide International 1 musim 2023, petenis peringkat 56 dunia harus melalui babak kualifikasi sebelum beraksi di undian utama pertandingan. Ia secara mengejutkan mampu menaklukkan Daria Kasatkina di babak pertama yang menjadi kemenangan pertamanya atas petenis peringkat 10 besar. Ia lalu mengalahkan Claire Liu demi melenggang ke perempatfinal turnamen WTA level 500 untuk kali pertama dalam kariernya.

Tidak terbendung, petenis berkebangsaan Ceko juga mengalahkan mantan petenis peringkat 1 dunia sekaligus juara Grand Slam, Victoria Azarenka di perempatfinal. Tidak sampai di sana, ia juga menaklukkan Ons Jabeur demi lolos ke final turnamen WTA untuk kali pertama dalam kariernya sebelum kalah dari Aryna Sabalenka. Hasil dari kerja keras tersebut, ia mendekati peringkat 50 besar dengan menghuni peringkat 56 dunia.

Petenis berkebangsaan Ceko harus melakoni babak kualifikasi di Australian Open, tetapi ia kalah dari petenis peringkat 192 dunia, Katherine Sebov.

Maju ke babak kedua Lyon Open, Noskova akan menantang petenis berkebangsaan Mesir, Mayar Sherif yang tengah unggul dengan 6-3, 3-2 ketika lawannya asal Kroasia, Ana Konjuh mengundurkan diri.

Jika Noskova lolos ke perempatfinal Lyon Open, ia berpeluang bertemu Camila Osorio atau Jule Niemeier. Petenis berkebangsaan Kolombia, Osorio mengklaim kemenangan 6-4, 4-6, 6-1 atas petenis unggulan ketiga, Alize Cornet, sedangkan petenis berkebangsaan Jerman, Niemeier mengalahkan petenis berkebangsaan Serbia, Olga Danilovic dengan 7-5, 2-6, 6-3.

Di aksi lain, petenis unggulan kelima, Anastasia Potapova harus mengerahkan kemampuan terbaik sebelum mengandaskan Marina Bassols Ribera dengan 4-6, 6-1, 6-2. Petenis unggulan keempat juga terhindar dari kekalahan di awal turnamen setelah ia menyisihkan petenis tuan rumah, Kristina Mladenovic dengan 3-6, 6-3, 7-5.

Artikel Tag: Tenis, Lyon Open, Linda Noskova, Garbine Muguruza

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/linda-noskova-permalukan-garbine-muguruza-di-lyon
858  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini