Akibat Pembatasan Perjalanan, Mercedes Tunda Tes untuk Romain Grosjean

Penulis: Abdi Ardiansyah
Jumat 18 Jun 2021, 06:15 WIB
Romain Grosjean

Romain Grosjean

Ligaolahraga.com -

Berita F1: Harapan Romain Grosjean untuk mengemudikan mobil Mercedes, W10, di sela GP Prancis, harus tertunda akibat kebijakan pembatasan perjalanan di negara tersebut.

Selepas mengalami kecelakaan parah di GP Bahrain 2020, Romain Grosjean tidak bisa melakukan balapan perpisahan. Sebab, ia mesti menyembuhkan luka di punggung tangannya yang terbakar akibat insiden tersebut. Haas pun tak memberi kesempatan padanya untuk melaju dengan mobil mereka untuk terakhir kalinya, meski di luar sesi resmi karena alasan keterbatasan kendaraan.

Prinsipal Mercedes, Toto Wolff, pun berinisiatif mengundang Grosjean untuk melaju di belakang kemudi mobil mereka. Awalnya program tersebut direncanakan akan digelar di sela GP Prancis, yang semula dilaksanakan pada 25-27 Juni di Sirkuit Paul Ricard.

Namun, jadwal balapan diubah dan dimajukan menjadi akhir pekan ini. Balapan seri ketujuh F1 itu ternyata bentrok jadwal ajang balapan IndyCar yang kini diikuti Grosjean.

Sebagai jalan tengah, Mercedes pun berniat menyiapkan mobil W10 yang dipakai pada F1 2019 untuk dicoba dalam sesi tertutup di Le Castellet, 29 Juni mendatang.

Tapi lagi-lagi acara tersebut batal karena protokol ketat yang diterapkan oleh pemerintah Prancis akibat pandemi Covid-19. Sebagai debutan IndyCar, kesibukan pebalap yang kini memperkuat Dale Coyne Racing itu berpusat di Amerika Serikat. Jadi, ia mesti menjalani karantina ketika masuk ke negara yang dipimpin Presiden Emmanuel Macron tersebut.

Rabu (16/6/), lewat akun media sosialnya, The Silver Arrows mengumumkan penundaan tes perpisahan Romain Grosjean karena larangan bepergian dan persyaratan karantina di Prancis. Mereka mengatakan akan mencari waktu yang tepat demi memenuhi janji kepada eks pebalap Haas tersebut.

“Kami berkomitmen untuk memberi Romain kesempatan di dalam mobil Mercedes F1 dan kami akan menjadwal ulang dalam tes pada musim panas ini,” demikian pemberitahuan tim.

Grosjean sendiri sempat mengutarakan kegembiraannya setelah mendapat tawaran tersebut lewat podcast Beyond the Grid.

“Ya, itu semua ide Toto (Woff). Anda tahu, ketika saya berada di ranjang rumah sakit di Bahrain, seseorang membantu saya untuk membuka telepon seluler saya, karena saya tidak punya jari untuk digunakan,” ujarnya.

“Lalu teman-teman mengatakan bahwa Toto menawarkan saya untuk menjalani tes bersama Mercedes jika saya tidak bisa balapan Abu Dhabi dan saya gembira atas tawaran tersebut,” lanjut Grosjean.

“Tentu saja, saat itu, saya menyukainya. Tapi saya ingin kembali ke Abu Dhabi hingga hari di mana itu tidak terjadi. Dan kemudian, saya kembali pulang, mengalami pemulihan dan kemudian mendapat telepon dari Mercedes,” ungkapnya.

Pebalap berusia 35 tahun tersebut mengaku masih menggemari ajang Formula 1. Ia merasa antusias karena bakal mengemudikan mobil W10 yang membawa Mercedes ke tampuk juara.

“Itu kesempatan luar biasa. Hanya beberapa hal kecil. Saya masih penggemar Formula 1. Saya masih menonton balapan. Saya pernah mengemudikan itu. Tapi sekarang, saya bisa mengemudi mobil juara dunia 2019, di mana pada akhirnya, tidak terlalu jauh dari mobil 2020, yang mungkin mobil Formula 1 terkencang yang pernah dibuat,” tutur Grosjean.

“Dan saya mengemudikannya tanpa tekanan, tanpa punya hari tes untuk menyelesaikan beberapa pengujian dan menjalani program dan lain-lain karena tujuannya adalah bersenang-senang,” tutupnya.

Artikel Tag: Romain Grosjean, Mercedes, Haas, F1 2021, GP Prancis

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/akibat-pembatasan-perjalanan-mercedes-tunda-tes-untuk-romain-grosjean
841  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini