Ronald Koeman: Beruntung, Barcelona Punya Ter Stegen

Penulis: Senja Hanan
Senin 25 Jan 2021, 18:22 WIB
Ronald Koeman puji iper Barcelona, Marc-Andre Ter Stegen.

Kiper Barcelona, Marc-Andre Ter Stegen. (Images: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Spanyol: Barcelona berhasil mengalahkan Elche dengan skor 2-0 dalam lanjutan La Liga Spanyol. Pelatih Barcelona, Ronald Koeman memuji performa kiper Marc-Andre Ter Stegen.

Raksasa Catalunya itu tengah memimpin 1-0 berkat gol Frenkie de Jong ketika Ter Stegen menggagalkan upaya Emiliano Rigoni di awal babak kedua. Barca kemudian mengamankan poin penuh lewat gol dari Riqui Puig, namun Koeman justru mengalihkan pujiannya kepada sang kiper atas penyelamatan pentingnya di pertandingan.

“Mereka tidak memiliki banyak peluang - mereka hanya punya satu peluang dan itu berasal dari kesalahan besar pemain belakang kami,” kata Ronald Koeman usai bubaran.

“Namun, Ter Stegen sangat bagus dalam situasi satu lawan satu. Untungnya, kami punya seorang kiper yang bagus, karena mereka bisa saja menyamakan kedudukan di kondisi itu.

“Secara pertahanan, terlepas dari kesalahan tersebut, kami tampil baik. Hal terbaik mengenai hari ini adalah pressing kami dan performa kami tanpa bola. Kami memang pantas menang.”

Hasil semalam membuat Barca kembali ke jalur kemenangan di menit normal, setelah sebelumnya kalah di final Piala Super Spanyol melawan Athletic Bilbao dan menang kontra Cornella di babak perpanjangan waktu di ajang Piala Raja Spanyol.

“Saya sangat senang dengan bagaimana kami menang. Kami memiliki banyak pertandingan dalam beberapa hari terakhir dan kami tetap fokus," Koeman melanjutkan

“Kami tampil lebih baik ketimbang lawan kami. Kami sabar. Kami memenangkan penguasaan bola. Ini sulit untuk mencetak gol karena mereka menempatkan banyak pemain di belakang bola. Namun kami menekan dengan baik.”

Artikel Tag: Marc-Andre Ter Stegen, Barcelona

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ronald-koeman-beruntung-barcelona-punya-ter-stegen
843  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini