Debut Manis Wing Back MU di Piala AFF Bersama Timnas Indonesia

Penulis: Dayat Huri
Rabu 14 Nov 2018, 16:00 WIB
Debut Manis Wing Back MU di Piala AFF Bersama Timnas Indonesia

Alaftah Fathier (kanan) saat tampil menghadapi Timor Leste/foto pssi

Ligaolahraga.com -

Berita Timnas Indonesia: Sebagai salah satu pemain timnas Indonesia yang baru pertama kali turun pada gelaran Piala AFF, wing back milik klub Madura United, Alfath Fathier sukses menandai laga debutnya pada turnamen antar negara Asia Tenggara itu dengan mencetak satu gol ke gawang Timor Leste, Selasa (13/11) malam.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta itu, timnas Indnonesia sempat tertinggal terlebih dahulu melalui tendangan jarak jauh Rufinho Gama pada menit ke-48.

Tertinggal terlebih dahulu, tim Garuda coba lebih menggencarkan serangan ke lini pertahanan Timor Leste dan gol yang ditunggu-tunggu akhirnya tiba pada menit ke-60. Adalah Alfath Fathier yang sukses membongkar pertahanan ketat tim tamu, melakukan overlap dari sisi kiri, pemain 22 tahun itu mampu merangsek ke dalam kotak penalti lawan, setelah menerima umpan dari Andik Vermansyah, tendangan mendatar yang dilepaskannya menuju sudut kiri gawang Timor Leste tak mampu diamankan F Agusto, Indonesia mampu menyamakan kedudukan.

Torehan itu menjadi yang pertama dicatatkan Alfath Fathier bersama timnas Indonesia. Lebih spesialnya, gol tersebut ia ciptakan pada laga debutnya di Piala AFF. Dan berkat golnya tersebut semangat timnas Indonesia semakin meningkat, sehingga berhasil menjaringkan dua gol lainnya melalui Stefano Lilipaly dan Alberto Goncalves.

Menanggapi debut manisnya di Piala AFF itu, wing back 22 tahun mengaku hanya mencoba untuk bermain lepas. "Syukur Alhamdullilah saya bisa bermain lepas dalam pertandingan tadi. Saya pribadi memang berusaha bermain lepas untuk menghilangkan grogi. Semoga saya bisa lebih baik lagi. Babak pertama saya merasa banyak tekanan. Namun, Alhamdulillah pada babak kedua kami bisa mengubah permainan dan tampil lebih lepas. Saya juga mendapat saran dari coach Bima untuk lebih sering melakukan overlap," jelasnya seperti dilansir laman resmi pssi.

Lebih lanjut, Alfath mengaku akan terus bekerja keras untuk bisa membawa timnas Indonesia lolos ke babak semifinal dan pertandingan berikutnya kontra Thailand, Sabtu (16/11) disebutnya menjadi laga yang wajib dimenangkan.

"Mau tidak mau lawan Thailand harus menang. Lawan Filipina juga harus bisa menang. Semoga ini terwujud," pungkasnya kemudian.

Artikel Tag: timnas Indonesia, Bima Sakti, AFF 2018, timor leste, Alfath Fathier

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/debut-manis-wing-back-mu-di-piala-aff-bersama-timnas-indonesia
1630  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini