Debut Berjalan Buruk, LaMelo Ball Dapat Saran Dari Gordon Hayward

Penulis: Viggo Tristan
Jumat 25 Des 2020, 21:25 WIB
Gordon Hayward beri saran dan motivasi kepada LaMelo Ball.

LaMelo Ball dapat saran berharga dari Gordon Hayward.

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Pemain senior Charlotte Hornets yaitu Gordon Hayward memberikan saran kepada LaMelo Ball usai tampil buruk di laga perdananya. LaMelo gagal mencetak poin sama sekali dalam pertandingan melawan Cleveland Cavaliers.

Sebagai pemain muda yang paling heboh dibicarakan, banyak pihak menanti performa apik LaMelo Ball di laga perdana musim reguler. Sayangnya, adik kandung dari Lonzo Ball ini justru tampil sangat melempem. Dalam 15 menit waktu bermain yang didapatinya, LaMelo gagal mencetak poin sama sekali. Lima percobaan yang dilakukannya semua tidak ada yang menemui sasaran.

Tidak heran, hujatan mulai diterima LaMelo karena gagal mengatasi rasa gugupnya di lapangan. Untuk memotivasi LaMelo, Hayward lantas memberi saran yang begitu membangun.

"Saya mengatakan kepada dia (LaMelo) untuk melupakan pertandingan tadi. Ketika anda bermain di NBA, anda pasti akan mendapati tipikal-tipikal pertandingan buruk seperti itu. Terkadang anda tampil bersinar seperti permata, tetapi ada kalanya anda redup seperti batu. Itu juga pertandingan pertamanya dan hal-hal negatif pasti dapat terjadi," ucap Gordon Hayward saat diwawancara oleh media setempat.

Debut LaMelo juga tidak jauh berbeda dari sang kakak, Lonzo. Ketika tampil di laga perdananya bersama Los Angeles Lakers, Lonzo juga hanya bisa mencetak 3 poin saja. Padahal, Lonzo kala itu dipilih pada urutan kedua dan diharapkan bisa menjadi pembeda dalam permainan skuat Lakers.

Artikel Tag: Gordon Hayward, LaMelo Ball, NBA

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/debut-berjalan-buruk-lamelo-ball-dapat-saran-dari-gordon-hayward
1582  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini