French Open 2024: Siti Fadia Puji Penampilan Apriyani Rahayu

Penulis: Yusuf Efendi
Rabu 06 Mar 2024, 15:15 WIB
French Open 2024: Siti Fadia Puji Penampilan Apriyani Rahayu

Apriyani Rahayu Siti Fadia Silva Ramadhanti/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Pasangan ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu / Siti Fadia Silva Ramadhanti sukses membuat kejutan dengan menumbangkan unggulan ketiga asal Korea Selatan, Kim So Yeong / Kong Hee Yong di babak 32 besar turnamen bergengsi French Open World Tour Super 750.

Setelah kalah di game pertama dengan mudah, Apriyani/Fadia pantang menyerah untuk menggulingkan Kim So Yeong / Kong Hee Yong lewat pertarungan ketat rubber game dengan skor 14-21, 21-17 dan 21-8 dalam waktu yang cukup panjang selama 1 jam dan 23 menit.

Apriyani Rahayu menilai bahwa kunci kemenangan kali adalah berhasil mengontrol permainan melawan agresifitas pemain Korea Selatan.

"Di gim pertama kami memang masih mencari-cari pola permainan, masih adaptasi dengan suasana pertandingan. Tapi di gim kedua dan ketiga, dengan komunikasi yang baik, kami bisa bangkit, dan memegang kontrol permainan," tanggap Apri melalui keterangan pers Humas PP PBSI, Selasa (5/3) malam WIB.

Disatu sisi Fadia Silva memuji penampilan impresif yang diperlihatkan oleh Apriyani Rahayu yang bisa bangkit di dua game terakhir.

"Dua kata hari ini untuk kak Apri, luar biasa! Saya tidak menyangka Kak Apri bisa langsung bermain seperti tadi tapi dia meyakinkan saya dengan aura juaranya jadi saya terbawa semangat juga," tambah Fadia.

Kemenangan ini membawa Apriyani/Fadia menambah keunggulan dalam rekor head to head dengan kedudukan telak 3-0 di mana pertemuan terakhir kedua pasangan terjadi di babak semifinal Kejuaraan Dunia 2023 lalu lewat pertarungan dua game langsung dengan skor 21-9 dan 22-20 dalam waktu 53 menit.

Selanjutnya di babak 16 besar French Open 2024 pada Kamis (7/3), Apriyani/Fadia akan menghadapi pasangan muda yang tengah naik daun asal China, Li Wen Mei / Liu Xuan Xuan yang di laga 32 besar lainnya berhasil menyingkirkan ganda putri asal Hong Kong, Yeung Nga Ting / Yeung Pui Lam dua game langsung yang cukup mudah dengan skor 21-15 dan 21-12 dalam waktu 41 menit.

Artikel Tag: apriyani rahayu, Siti Fadia Silva Ramadhanti, French Open 2024

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/french-open-2024-siti-fadia-puji-penampilan-apriyani-rahayu
1861  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini