Kemenangan di GP Styria Buat Oliveira Makin Pede Tatap Balapan Selanjutnya

Penulis: Viggo Tristan
Rabu 26 Agu 2020, 21:20 WIB
Kemenangan di GP Styria Buat Oliveira Makin Pede Tatap Balapan Selanjutnya

Miguel Oliveira pede bisa tampil apik lagi di GP San Marino.

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP : Pebalap tim KTM Tech3 yaitu Miguel Oliveira mendapat suntikan motivasi besar usai meraih kemenangan perdananya di GP Styria pekan lalu. Menjelang seri selanjutnya di GP San Marino, Oliveira optimistis bisa mengulangi kesuksesannya.

Oliveira memang menjadi salah satu pebalap yang tampil cemerlang pada seri lalu. Sempat kurang diunggulkan untuk bisa meraih kemenangan, Oliveira dengan sabar menanti hingga putaran terakhir untuk mengalahkan Jack Miller serta Pol Espargaro. Kemenangan tersebut lantas membuat Oliveira sumringah dan semakin bersemangat untuk menatap seri-seri yang akan datang.

Menjelang GP San Marino yang akan dihelat di Sirkuit Misano, Oliveira yakin bisa tampil tidak kalah bagusnya. Ia sudah semakin cocok dengan motor balap KTM dan tahu bagaimana cara untuk tampil lebih kompetitif.

“Saya pikir kami tidak perlu terlalu khawatir untuk balapan berikutnya. Kami melakukan uji coba di Misano dan saya tidak berpikir kami sangat buruk di sana. Tetapi, sampai kami berada di sana dan memeriksanya, itu semua adalah prediksi dan cerita. Jadi, mari kita tunggu sampai kita ada di sana dan mulai bekerja,” ucap Oliveira saat diwawancara oleh media setempat.

Meski percaya diri, Oliveira juga harus berhati-hati akan pebalap lain. Pasalnya, peta persaingan di musim 2020 sangatlah berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Pebalap kecil sekalipun berpeluang untuk meraih kemenangan tanpa terkecuali. Jika lengah, maka Oliveira juga bisa jeblok lagi di papan bawah.

Artikel Tag: motogp 2020, KTM Tech3, Miguel Oliveira, GP San Marino

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/kemenangan-di-gp-styria-buat-oliveira-makin-pede-tatap-balapan-selanjutnya
1120  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini