Sempat Tegang, Pelatih PSIS Syukuri Hasil Imbang di Markas Kalteng Putra

Penulis: Dayat Huri
Rabu 25 Sep 2019, 21:30 WIB
Sempat Tegang, Pelatih PSIS Syukuri Hasil Imbang di Markas Kalteng Putra

Pertandingan Kalteng Putra kontra PSIS Semarang/foto Liga Indonesia

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Pelatih PSIS Semarang, Bambang Nurdiansyah, menyambut baik hasil imbang 0-0 yang didapat timnya kontra tuan rumah Kalteng Putera di Stadion Tuah Pahoe, Selasa (24/9). Ia mengaku sempat tegang karena datang dengan kondisi tim yang tidak terlalu baik.

Bambang Nurdiansyah mengaku sempat khawatir dengan kondisi timnya karena pada laga sebelumnya, saat menjamu Persebaya Surabaya, PSIS Semarang harus mengalami kekalahan telak. Tim berjuluk Bajul Ijo itu berhasil menceploskan empat gol ke gawang yang dijaga oleh Jandia Eka Putera.

Karena itu, Bambang Nurdiansyah sempat merasa khawatir dengan mental bertanding anak asuhnya.

"Syukur alhamdulillah atas hasil hari ini. Jujur, saya berdebar-debar menghadapi pertandingan hari ini. Kemarin anak-anak habis dihajar habis-habisan oleh Persebaya, saya khawatir itu akan memengaruhi psikologis mereka. Tapi mereka hari ini main habis-habisan, saya respek," ucap Bambang Nurdiansyah seperti dilansir laman resmi Liga Indonesia.

Tambahan satu angka tersebut membuat Laskar Mahesa Jenar masih tertahan di peringkat 13 klasemen sementara dengan koleksi 20 angka dari 20 pertandingan. Mereka hanya memiliki keunggulan satu angka dari tim terakhir di zona degradasi. Karena itu, Bambang Nurdiansyah memastikan bahwa ia bersama seluruh pemain akan terus berbenah untuk menghadapi laga selanjutanya.

"Setiap pertandingan pasti kita melakukan evaluasi. Memang, yang mencolok aspek finishing. Mudah-mudahan bisa lebih baik lagi ke depannya," ujar eks pelatih Cilegon United itu.

Pertandingan selanjutnya, tim dari Kota Lumpia itu akan menjamu Perseru Badak Lampung FC, Minggu (29/9) nanti. Tiga poin tentunya jadi target tuan rumah untuk terus memperbaiki posisi di klasemen sementara.

Artikel Tag: Liga 1, kalteng putra, PSIS Semarang, Bambang Nurdiansyah

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/sempat-tegang-pelatih-psis-syukuri-hasil-imbang-di-markas-kalteng-putra
1129  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini