MU Dikalahkan City, Roy Keane: Bruno Fernandes Masih Harus Membuktikan Diri

Penulis: Yuni Winata
Jumat 08 Jan 2021, 11:00 WIB
Menurut Roy Keane, Bruno Fernandes masih harus membuktikan bahwa dia adalah pemain top untuk MU

Bruno Fernandes

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Premier: Roy Keane mengatakan bahwa Bruno Fernandes masih harus membuktikan diri bahwa dia adalah seorang pemain top, setelah Fernandes tampil kurang bagus saat MU kalah dari Manchester City dalam semifinal Carabao Cup pada Rabu (6/1).

Kekalahan tersebut adalah kekalahan ke-4 kali berturut-turut Setan Merah dibabak semifinal, setelah sebelumnya mereka juga kalah di semifinal FA Cup dan Liga Europa.

Dan meskipun Roy Keane merasa bahwa United sebenarnya tampil bagus dan mereka hanya kalah kelas dibanding tim City, Keane tetap merasa bahwa Bruno Fernandes seharusnya bisa tampil lebih bagus lagi dalam laga-laga besar.

Saat ditanya bagaimana caranya bagi United untuk mengakhiri catatan kekalahan dibabak semifinal, Keane mengatakan pada Sky Sports, “Itu tak mudah, tak mudah untuk memenangkan trofi sepak bola.

“Sebelumnya Fernandes mendapat pujian besar dan dalam beberapa bulan terakhir orang-orang membandingkannya dengan peman seperti Eric Cantona dll.

“Tapi Cantona (memenangkan trofi). Fernandes tak benar-benar melakukan banyak hal malam ini.

“Pemain top tampil bagus dalam laga-laga besar, dan itulah yang dulu biasa dilakukan Cantona untuk mendapatkan trofi. Dan dalam hal itulah kelemahan tim itu.

“Mereka mungkin masih membutuhkan satu atau dua pemain lagi untuk datang ke skuat, tak diragukan lagi, dan mentalitas yang mereka butuhkan – mungkin kepercayaan diri untuk memenangkan semifinal untuk membawa mereka maju dan mendapat momentum.”

Artikel Tag: MU, Roy Keane, Bruno Fernandes

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/mu-dikalahkan-city-roy-keane-bruno-fernandes-masih-harus-membuktikan-diri
985  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini