Bremer Kantongi Dusan Vlahovic, Ini Kata Pelatih Torino

Penulis: Rei Darius
Senin 21 Feb 2022, 07:15 WIB
Bremer dapat pujian dari pelatih Torino usai kantongi Dusan Vlahovic.

Bremer sukses menghentikan Dusan Vlahovic (Image: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Pelatih Torino, Ivan Juric, mengatakan bahwa Bremer memiliki ambisi besar, setelah sang defender menghentikan pergerakan Dusan Vlahovic ketika menghadapi Juventus.

Andrea Belotti menjadi pahlawan Granata lewat golnya yang membatalkan keunggulan Bianconeri, yang dibuka oleh Matthijs de Ligt di Allianz Stadium, Sabtu (19/2) dini hari WIB.

Namun yang mencuri perhatian adalah penampilan Bremer, yang sukses mengantongi Dusan Vlahovic di sepanjang permainan hingga sang bomber asal Serbia itu tidak mampu memberi dampak apa pun kepada Juventus.

Pelatih Ivan Juric berkomentar tentang permainan anak asuhnya, selagi menjelaskan mengapa ia menarik Bremer di menit ke-89.

"Dia adalah orang yang hebat. Dia menghentikan Vlahovc, dan secara teknis, dia main bagus; dia adalah orang yang rendah hati," kata Juric, dikutip dari Football-Italia.

"Dia punya ambisi besar, namun memahami bahwa klub telah memberikan banyak hal kepadanya, dan dia ingin membalasnya. Dia menempatkan klub dalam posisi untuk tetap tenang. Dia diganti karena mengalami sedikit kram di akhir laga."

Torino mengalami progres setelah menelan kekalahan dalam dua partai terakhir, dan Juric berharap agar penampilan timnya tetap berlanjut seperti ini.

"Tim terus berkembang, kami memulai dalam level yang sangat rendah dalam segalanya. Saya kecewa dengan penampilan di dua laga terakhir," katanya.

"Kini kami main bagus dengan kepribadian hebat, menghadapi Juve secara terbuka dan mendominasi di sebagian besar permainan. Kini, kami harus terus bermain seperti ini."

Artikel Tag: Bremer, Dusan Vlahovic, Torino, Ivan Juric, Juventus

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/bremer-kantongi-dusan-vlahovic-ini-kata-pelatih-torino
1122  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini