Berakhir Ricuh, Leg Pertama Piala Presiden Antara Persebaya Vs MU Berakhir Imbang

Penulis: Dayat Huri
Rabu 19 Jun 2019, 22:47 WIB
Berakhir Ricuh, Leg Pertama Piala Presiden Antara Persebaya Vs MU Berakhir Imbang

Laga Persebaya Vs Madura United di leg pertama babak 8 besar Piala Indonesia/foto dok Persebaya

Ligaolahraga.com -

Berita Piala Indonesia: Pertandingan leg pertama babak 8 besar Piala Indonesia antara Persebaya Surabaya kontra Madura United di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Rabu (19/6) sore berakhir ricuh akibat adanya flare menyala di tribun dan penonton masuk ke lapangan.

Kericuhan yang terjadi pada masa injury time babak kedua itu membuat wasit memutuskan untuk mengakhiri laga yang pada saat tengah dalam kedudukan 1-1.

Pertandingan sendiri berlangsung menarik, kedua tim bermain saling menyerang semenjak awal laga. Tuan rumah Persebaya Surabaya bahkan sempat dikejutkan oleh gol cepat Madura United yang diciptakan oleh Aleksandar Rakic pada menit ke-2.

Tertinggal di depan publik sendiri, Bajul Ijo terus berusaha lepas dari pressing ketat skuat Madura United yang tampil baik untuk mengejar gol kedua. Permainan menekan tim tamu itu membuat pemain Persebaya membuat kesalahan umpan di area permainan sendiri. Bahkan gawang Persebaya nyaris kembali bergetar di menit ke-10. Beruntung, Miswar Saputra tampil gemilang menghentikan tendangan-tendangan pemain Madura United.

Sempet nervous di 10 menit awal, permainan Bajul Ijo mulai membaik. Beberapa peluang berhasil mereka hasilkan, masing-masing melalui tembakan karak jauh Misbakus Solikin, tembakan keras Manuchechr Jalilov, maupun eksekusi dari Damian Lizio, dan Irfan Jaya. Sayang, semuanya tidak berbuah gol.

Memasuki babak kedua, Bajul Ijo terus berupaya menyerang. Usaha mereka membuahkan hasil pada menit ke-53, setelah Osvaldo Haay berhasil menyamakan kedudukan dan merubah skor menjadi 1-1.

Hasil imbang tersebut membuat pertandingan berlangsung makin menarik. Namun, sampai injury time dan terjadinya kericuhan yang kemudian membuat pertandingan harus dihentikan tidak ada lagi gol yang tercipta.

Artikel Tag: Liga 1, Persebaya Surabaya, madura united

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berakhir-ricuh-leg-pertama-piala-presiden-antara-persebaya-vs-mu-berakhir-imbang
1262  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini