Andrea Pirlo Berharap Dejan Kulusevski Bisa Lebih Konsisten untuk Juventus

Penulis: Rei Darius
Jumat 15 Jan 2021, 04:00 WIB
Dejan Kulusevski belum bisa menjaga konsistensi dalam permainannya.

Dejan Kulusevski diharapkan bisa menjaga konsistensi sepanjang pertandingan (Image: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Pelatih Juventus, Andrea Pirlo, punya tuntutan terhadap penyerang mudanya, Dejan Kulusevski, yaitu untuk lebih konsisten lagi dalam permainannya selama 90 menit pertandingan berlangsung.

Sang pemain tim nasional Swedia itu mendapatkan kesempatan tampil sebagai starter ketika Andrea Pirlo merotasi sebagian besar susunan pemainnya dalam pertandingan Coppa Italia kontra Genoa, Kamis (14/1) dini hari WIB, karena badai cedera dan padatnya jadwal pertandingan.

Dejan Kulusevski menjawabnya dengan mencetak gol ketika laga baru berjalan 90 detik dan kemudian membantu Alvaro Morata menggandakan keunggulan, namun penampilannya menurun drastis seusai jeda turun minum.

Pirlo pun menyadari hal tersebut dan mencatat suatu hal signifikan yang perlu ditingkatkan oleh sang pemain yang baru dikenal publik ketika Atalanta meminjamkannya ke Parma pada musim lalu tersebut.

"Dia masih sangat muda dan baru memiliki satu musim di Serie A, jadi itu adalah suatu langkah besar untuk pindah ke Juventus," kata Pirlo tentang Kulusevski, dalam wawancaranya untuk RAI Sport.

"Dia telah melalui masa-masa puncak dan naik-turunnya, jadi perlu lebih konsisten, lebih bertekad di muka gawang dan menyadari bahwa setiap bola di Juventus begitu berharga."

Banyak pemain muda yang dapat kesempatan bermain dalam pertandingan itu, termasuk bek tengah asal Rumania, Radu Dragusion.

"Dragusin mencatatkan debutnya di Liga Champions, kemudian bermain selama 20 menit kontra Genoa di Serie A; dia adalah seorang pemain yang sangat menarik dan telah menunjukkan kualitasnya," tambah Pirlo.

Artikel Tag: Dejan Kulusevski, Juventus, Andrea Pirlo

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/andrea-pirlo-berharap-dejan-kulusevski-bisa-lebih-konsisten-untuk-juventus
3704  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini