Arki Dikania Wisnu Petik Pelajaran Usai Kalah Dari Dewa United

Penulis: Viggo Tristan
Rabu 17 Jan 2024, 22:49 WIB
Kekalahan lawan Dewa United Banten dijadikan pelajaran oleh Arki Dikania Wisnu.

Arki Dikania Wisnu belajar banyak dari kekalahan lawan Dewa United. (Gambar: IBL Indonesia)

Ligaolahraga.com -

Berita Basket IBL : Pebasket senior Satria Muda Pertamina yaitu Arki Dikania Wisnu mengambil sisi positif dari kekalahan saat lawan Dewa United Banten. Ia menilai jika Satria Muda masih memiliki beberapa pekerjaan rumah yang harus segera diselesaikan.

Dalam laga yang berlangsung di Hall Senayan tersebut, Satria Muda Pertamina harus menelan kekalahan pahit dari Dewa United Banten dengan skor akhir 101-92. Arki Dikania Wisnu selaku pemain lokal senior dalam tim tentu merasa kecewa karena timnya tidak bisa meraih kemenangan di kandang sendiri. Seusai pertandingan, Arki melihat statistik dan langsung menemukan sejumlah hal yang harus diperbaiki. Hal-hal itu mencakup raihan rebound serta jumlah assist.

Total, Dewa United meraih 54 rebound secara keseluruhan. Angka ini berbanding cukup jauh dari Satria Muda yang hanya mengoleksi 39 rebound. Bicara soal assist, Dewa United juga lebih kolektif dengan 27 assist. Satria Muda sendiri hanya tertahan di angka 19 assist yang menunjukkan permainan mereka kurang merata satu sama lain. Hal-hal seperti ini harus dibenahi ke depannya agar Satria Muda bisa bangkit dan kembali ke jalur kemenangan.

"Kami reboundnya hanya 39. Kemudian mereka punya 27 assist, mereka bisa easy basket. Kemudian soal konsistensi juga harus diperbaiki. Kami bisa membuat momentum, tapi bagaimana menjaga momentum tersebut, itu yang tidak bisa kami lakukan," ucap Arki saat diwawancara oleh media setempat.

Artikel Tag: Arki Dikania Wisnu, Satria Muda Pertamina

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/arki-dikania-wisnu-petik-pelajaran-usai-kalah-dari-dewa-united
302  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini