Persebaya Masih Ragu Gunakan Pemain Asing dari Asia

Penulis: Dayat Huri
Minggu 17 Des 2017, 15:12 WIB
Persebaya Masih Ragu Gunakan Pemain Asing dari Asia

Manajer Persebaya Chairul Basalamah/foto jawapos

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Dipastikan berlaga di kasta tertinggi sepak bola tanah air musim depan, setelah keluar sebagai juara Liga 2 Indonesia musim lalu, Persebaya Surabaya masih belum menunjukkan pergerakannya dalam perburuan pemain asing.

Tidak seperti tim lain yang sudah sibuk dengan mendatangkan pemain-pemain asing untuk mendongkrak performa tim musim depan, Persebaya Surabaya lebih memilih menuntaskan terlebih dahulu perpanjangan kontrak para pemain lokal yang musim lalu berjasa mengantarkan tim berjuluk Bajul Ijoitu kembali ke kasta tertinggi sepak bola tanah air.

Terkait pemain asing, Manajer Persebaya Chairul Basalamah menegaskan timnya tidak ingin asal rekrut pemain asing, pihaknya tak mau asal pilih pemain asing, termasuk pemain-pemain dari Asia. Jika dianggap tidak sesuai antara harga dengan dengan kualitas, bukan tidak mungkin Persebaya tak akan menggunakan jasa pemain Asia dan memilih memaksimalkan pemain lokal.

"Bisa saja kami tidak menggunakan jasa pemain Asia. Tapi bisa juga tetap pakai pemain Asia," kata Chairul kepada JawaPos.

Menurut pria yang akrab disapa Abud ini, Persebaya akan selektif dalam mencari pemain asing. Ada beberapa aspek yang harus dipenuhi. Mulai dari kualitas pemain tersebut hingga masalah harga. "Kalau tidak spesial, mending kami pakai pemain lokal," imbuh Abud.

"Kalau mereka digaji mahal ternyata kualitasnya sedang-sedang saja seperti pemain lokal, mending beli pemain lokal yang bagus. Itu lebih baik menurut kami. Sebab jika kami memaksa membeli tapi ternyata biasa saja, jelas percuma," sambungnya.

Menurut asumsinya, pemain yang memiliki kualitas bagus pasti memasang banderol di atas Rp 1 miliar. Jika di bawah Rp Rp 1 miliar, maka patut ditimbang ulang bagaimana kualitas pemain tersebut beserta riwayat cederanya. Itulah sebabnya Persebaya tak ingin asal pilih untuk pemain asing, terutama dari kawasan Asia.

"Dan kami tidak mau (terjerumus) seperti itu. Kami ingin kalau pemain Asia itu sudah berpengalaman dan sudah oke sehingga adaptasi bisa cepat," jelas Abud.

 

Artikel Tag: Liga 1, Liga 2, Persebaya Surabaya, Berita Transfer

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/persebaya-masih-ragu-gunakan-pemain-asing-dari-asia
1347  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini