Tampil Mengejutkan di Awal Musim, Haas Klaim Mobilnya Mudah Dikendarai

Penulis: Abdi Ardiansyah
Kamis 07 Apr 2022, 14:15 WIB
Haas, Kevin Magnussen

Kevin Magnussen

Ligaolahraga.com -

Berita F1: Haas mengklaim bahwa mobil terbaru mereka musim ini, VF-22, mudah dikemudikan oleh para pebalapnya sehingga bisa tampil cepat di Bahrain dan Jeddah.

Haas mampu mengawali musim baru dengan baik. Lewat pebalap mereka, Kevin Magnussen, tujuh poin berhasil diraih dari dua balapan yang telah digelar.

Total poin yang ditorehkan di dua seri tersebut sudah lebih banyak dari yang mereka bukukan dalam dua musim terakhir. Itulah sebabnya tim asal Amerika Serikat tersebut menjadi tim yang paling berkembang di F1 2022.

Keputusan untuk menyetop pengembangan mobil tahun lalu dan fokus penuh ke sasis 2022 ternyata menjadi kebijakan yang tepat dari Haas. Kini, mobil VF-22 menjadi jet darat yang mudah dikendarai.

Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Lead Designer tim tersebut, Andrea de Zordo. Ia mengatakan bahwa drivability mobil VF-22 menjadi faktor utama kesuksesan mereka di awal musim.

"Memang dalam dua balapan pertama ini, mobil menjadi lebih mudah dikendarai," ucap de Zordo dikutip dari Motorsport.com.

"Para pebalap kini bisa merasa nyaman di dalam mobil. Itu terlihat dari bagaimana mereka bisa melaju cepat pada saat latihan bebas atau kualifikasi, walau tidak turun di banyak lap,” ia mengimbuhkan.

"Itu sebabnya kami menyimpulkan bahwa kekuatan kami musim ini adalah kemudahan mobil untuk dikendarai oleh pebalapnya,” lanjutnya.

Hal senada juga sebelumnya diungkapkan oleh Gunther Steiner, sang prinsipal tim. Ia mengatakan bahwa Kevin Magnussen yang menjadi lumbung poin Haas musim ini merasa bahwa mobilnya mudah dikemudikan.

"Memang selalu ada hal yang bisa dikembangkan, tapi Kevin (Magnussen) sempat mengatakan bahwa mobilnya sudah sangat baik saat dikendarai," ucapnya.

"Mobil yang saat ini kami miliki bisa melaju secara kompetitif, dan dia kini merasa bisa menantang pebalap lain yang ada di depannya,” tambah Steiner.

"Jadi, mobil sekarang cukup bagus. Kami hanya tinggal mencari setelan yang terbaik serta memaksimalkan potensi mobil.”

"Jika Anda bisa mengeluarkan kemampuan terbaik, saya bisa katakan bahwa kami pada akhirnya akan terlibat dengan persaingan papan tengah atau bahkan papan atas,” tutupnya.

Artikel Tag: Haas, F1 2022

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/tampil-mengejutkan-di-awal-musim-haas-klaim-mobilnya-mudah-dikendarai
616  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini